Serangkaian ledakan terjadi lagi di Thailand

thailanda blast

Sumber gambar, REUTERS

Keterangan gambar, Setidaknya tiga tewas dalam serangkaian serangan bom hari Jumat.

Sejumlah serangan bom terjadi lagi di Thailand selatan, beberapa jam setelah ledakan dua bom di kawasan wisata Hua Hin, yang menewaskan seorang perempuan dan melukai 19 orang termasuk sejumlah wisatawan asing.

Hua Hin, kawasan wisata yang dihantam dua bom Kamis larut malam, kembali menderita serangan setidaknya sebuah serangan bom dekat Menara Jam, Jumat (12/8) pagi.

Sebuah bom juga meledak di Patong, kawasan wisata pantai lainnya yang juga populer, di pulau Phuket

Setidaknya tiga orang tewas dan puluhan luka-luka di Thailand dalam berbagai ledakan susulan hari Jumat.

  • <link type="page"><caption> Thailand diserang bom ganda, seorang tewas belasan luka</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2016/08/160812_dunia_thailand_ledakan" platform="highweb"/></link>
  • <link type="page"><caption> Satu WNI meninggal dalam ledakan bom Bangkok</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/berita_indonesia/2015/08/150818_indonesia_bom_bangkok_wni" platform="highweb"/></link>
thailand blast

Sumber gambar, Reuters

Keterangan gambar, Rangkaian ledakan terjadi hanya beberapa jam setelah serangan Kamis malam.

<link type="page"><caption> </caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/berita_indonesia/2015/08/150818_indonesia_bom_bangkok_wni" platform="highweb"/></link>Ledakan terjadi saat rakyat Thai menikmati akhir pekan yang panjang untuk merayakan ulang tahun Ratu Sirikit.

Belum ada kelompok yang menyatakan diri sebagai pelaku serangan itu. Namun wartawan BBC Jonathan Head di Bangkok mengatakan kecurigaan mungkin akan diarahkan kepada gerilyawan separatis yang telah melancarkan kampanye bersenjata melawan militer Thailand di tiga provinsi paling selatan.

Ini merupakan berita permulaan. Pemberitaan lebih lengkap tentang peristiwa ini masih sedang disusun. Silakan refresh halaman ini dalam beberapa menit.