A Malaysian diplomat charged with sexual assault

Pelajaran bahasa Inggris BBC dengan membaca dua berita tentang dakwaan terhadap seorang diplomat Malaysia dan penyelidikan dugaan pengaturan hasil pertandingan di Piala Dunia.

A Malaysian diplomat charged in New Zealand

Malaysian Embassy

Sumber gambar, Getty Images

Keterangan gambar, This general view shows the exterior wall of the High Commission of Malaysia building in Wellington.

The Malaysian foreign ministry has confirmed that one of its diplomats has been charged with sexual assault in New Zealand.

A military officer at the Malaysian High Commission in Wellington, Mohammed Rizalman Bin Ismail, is alleged to have used his diplomatic immunity to leave the country.

The prime minister of New Zealand, John Key, said a request for the officer to be returned to face trial in New Zealand had been rejected.

Malaysia denies this, saying Mr Rizalman was recalled with New Zealand's consent, and his conduct will be investigated.

Seorang diplomat Malaysia dikenai dakwaan di Selandia Baru

Kementerian Luar Negeri Malaysia mengukuhkan bahwa salah satu diplomatnya dikenai dakwaan serangan seksual di Selandia Baru.

Seorang perwira militer di Kedutaan Besar Malaysia di Wellington, Mohammed Rizalman Bin Ismail, diduga menggunakan kekebalan diplomatik untuk meninggalkan negara itu.

Perdana Menteri Selandia Baru, John Key, mengatakan permohonan agar perwira dikembalikan ke Selandia guna disidangkan telah ditolak.

Malaysia membantah hal itu dengan mengatakan Rizalman dipanggil pulang atas persetujuan Selandia Baru, dan tingkah lakunya akan diselidiki.

Cameroon to investigate an alleged match-fixing

Cameroon's football authorities say they will investigate alleged match-fixing during their team's World Cup campaign in Brazil.

Attention will focus on a game against Croatia, which Cameroon lost 4-0 after having a player sent off in the first half. The investigation follows allegations in a German newspaper by a convicted match-fixer from Singapore.

Kamerun akan selidiki dugaan pengaturan hasil pertandingan

Badan sepak bola Kamerun mengatakan mereka akan menyelidiki dugaan pengaturan hasil pertandingan dalam pertandingan yang melibatkan tim itu di Piala Dunia di Brasil.

Perhatian akan dipusatkan pada pertandingan melawan Kroasia.

Kamerun kalah 4-0 setelah seorang pemainnya dikeluarkan dari lapangan di babak pertama.

Penyelidikan diadakan menyusul tuduhan yang dimuat oleh surat kabar Jerman.

Tuduhan dikeluarkan oleh pengatur skor pertandingan dari Singapura yang sebelumnya dinyatakan bersalah.