Thailand rayakan 70 tahun tahta Raja Bhumibol

Bangkok

Sumber gambar, EPA

Keterangan gambar, Sebanyak 770 bhiksu Budha memulai perayaan dengan berdoa di istana di Bangkok.

Thailand merayakan 70 tahun tahta Raja Bhumibol Adulyadej, yang merupakan penguasa kerajaan terlama yang masih hidup.

Rangkaian perayaan, Kamis 7 Juni, diawali dengan upacara agama di ibukota Bangkok yang dipimpin oleh 770 bhiksu Budha, yang dianggap sebagai angka keberuntungan.

Raja yang dihormati rakyat Thailand ini dilihat sebagai tokoh pemersatu dan penjaga stabilitas pada masa-masa konflik politik yang sering melanda negara itu.

  • <link type="page"><caption> Thailand berhasil hilangkan transmisi HIV ibu-anak</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/dunia/2016/06/160608_dunia_thailand_hiv" platform="highweb"/></link>
  • <link type="page"><caption> Lebih dari 100 harimau dipindahkan dari kuil di Thailand</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/majalah/2016/05/160530_majalah_thailand_harimau" platform="highweb"/></link>
  • <link type="page"><caption> Raja Thailand Bhumibol Aduljadej kembali muncul</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/vert_tra/2015/12/151214_dunia_raja_bhumibol_thailand_muncul" platform="highweb"/></link>

Namun raja yang sudah berusia 88 tahun sedang berada dalam kondisi kesehatan yang buruk dan tidak pernah tampil di depan umum selama beberapa bulan belakangan.

Thailand

Sumber gambar, Reuters

Keterangan gambar, Rakyat Thailand menghormati Raja Bhumibol Adulyadej yang merupakan tokoh pemersatu dalam konflik politik.

Hari Selasa (07/06) dia menjalani operasi jantung dan Kerajaan Thailand mengatakan hasilnya 'memuaskan'.

Prosedur yang dikenal sebagai 'operasi balon' itu dimaksudkan untuk memperbesar pembuluh darah setelah pemeriksaan memperlihatkan tidak cukup darah yang mengalir ke jantung, seperti tertulis dalam pernyataan kerajaan.

Thailand

Sumber gambar, EPA

Keterangan gambar, Tidak ada rencana Raja Bhumibol Adulyadej akan tampil di depan umum.

Sebelum operasi jantung itu, raja menghabiskan banyak waktunya di rumah sakit dalam beberapa tahun terakhir dan rakyat Thailand selalu mengikuti perkembangan kesehatannya.

Ratusan orang berkumpul di depan istana pada Kamis pagi untuk mengucapkan selamat kepada raja.

Namun tidak ada rencana Raja Bhumibol Adulyadej untuk tampil di depan umum dalam perayaan 70 tahun tahtanya kali ini.