Koleksi seni Inggris yang 'disembunyikan' senilai £3,5 miliar

warhol

Sumber gambar, Getty

Keterangan gambar, Salah satu Koleksi Seni Pemerintah adalah potret Ratu Inggris buatan Andy Warhol.

Pemerintah dan pejabat setempat memiliki barang seni senilai paling sedikitnya £3,5 miliar atau Rp77,7 triliun, tetapi hanya sebagian kecil yang dipamerkan, demikian hasil penelitian sebuah kelompok penekan.

Hanya 3% dari koleksi pemerintah yang dapat dilihat masyarakat, kata Taxpayers' Alliance.

Permintaan kebebasan informasi memperlihatkan satu dewan kota setempat atau council - Carlisle, di Cumbria, Inggris barat laut -memamerkan hanya 0,02% dari 864.100 karya seni yang dimiliki.

Aliansi Pembayar Pajak ini mendesak pemerintah untuk memperbaiki jumlah benda seni yang dipamerkan.

Mereka menyadari bahwa menjual barang-barang ini, sebagian diberikan kepada pemerintah agar dapat dipamerkan untuk umum, akan dipandang "tidak patut", tetapi kelompok ini mengusulkan dewan kota menyumbangkan karya seni ke sekolah dan pusat kegiatan masyarakat.

"Tidak seorangpun mengusulkan penjualan karya seni milik pemerintah, tetapi skala koleksi ini tetap saja terlalu besar," kata Jonathan Isaby, pimpinan Taxpayers' Alliance.