Konflik Suriah: Militer lakukan serangan baru di Aleppo

Sumber gambar, Thiqa agency
Militer Suriah telah mengumumkan sebuah serangan baru di wilayah yang dikuasai oleh pemberontak Aleppo, di mana seperempat juta orang terkepung di sana.
Pesawat tempur menyerang posisi pemberontak di kota pada Rabu malam, setelah gagalnya gencatan senjata, yang dilaporkan menewaskan sedikitnya 13 orang.
Belum jelas apakah serangan baru akan melibatkan pasukan di darat.
Pembicaraan untuk memulihkan gencatan senjata yang gagal antara AS dan Rusia yang dilakukan di New York, berakhir tanpa kemajuan.
Rusia dan AS masing-masing mendukung pemerintah Suriah dan oposisi.
- <link type="page"><caption> AS tuduh Rusia pelaku serangan misi bantuan di Suriah</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2016/09/160921_dunia_suriah_rusia_dituding" platform="highweb"/></link>
- <link type="page"><caption> Menlu AS serukan larangan terbang di wilayah pemberontak Suriah</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2016/09/160921_dunia_suriah_terbang" platform="highweb"/></link>
- <link type="page"><caption> Gencatan senjata berakhir di Suriah, konvoi bantuan kena bom</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2016/09/160920_dunia_aleppo_serangan_bantuan" platform="highweb"/></link>

Sumber gambar, AFP
Menteri Luar Negeri, John Jerry, mengatakan Washington dapat menjadi satu-satunya yang berupaya untuk membuka peluang perdamaian. AS menginginkan Rusia untuk menekan pemerintah Suriah untuk menghentikan serangan udara.
Kerry menambahkan bahwa dia akan melakukan konsultasi lebih lanjut dengan tim Rusia pada Jumat (23/09).
Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov mengatakan butuh "jeda unilateral" secara penuh. Upaya untuk melakukan gencatan senjata dapat dilakukan jika pemerintah Suriah mengambil tindakan, kata dia, tetapi oposisi juga harus berhenti bertempur.
Utusan PBB untuk Suriah, Staffan de Mistura, menggambarkan pertemuan yang berlangsung "sangat lama, menyakitkan dan mengecewakan".









