Jalan berlubang di resor Donald Trump dilaporkan ganggu aktivitas warga

Sumber gambar, ABC
Warga di kota Palm Beach melaporkan adanya lubang menganga di jalan menuju ke resor golf Mar-a-Lago milik Presiden Donald Trump di Florida.
Keluhan adanya lubang tersebut dicuitkan oleh komunitas warga Palm Beach, tempat peristirahatan Trump. Mereka menyebutkan adanya rambu yang mengingatkan adanya rongga sedalam 1,2 meter pada hari Senin (22/5).
Pejabat kota setempat mengatakan bahwa lubang itu terbentuk 'tepat di depan Mar-a-Lago' dan berada dekat dengan instalasi air bersih yang baru dipasang.
Para pekerja konstruksi di kota tersebut langsung melakukan 'penggalian' di lokasi.
Netizen pun mengolok-olok soal amblasnya ruas jalan yang terjadi saat Trump melakukan lawatan ke luar negeri pertama sebagai presiden.

Sumber gambar, TWITTER

Sumber gambar, TWITTER
Presiden Trump melawat ke Arab Saudi, Israel Palestina, dan akan berangkat ke Vatikan minggu ini.
Beberapa pengguna media sosial mengunggah foto yang mengacu pada bola bercahaya yang disentuh Trump saat berkunjung ke Arab Saudi.
Sementara, salah seorang pengguna Twitter mengunggah sebuah kartun politik yang baru-baru ini menggambarkan Mar-a-Lago sebagai lubang yang menampung aliran pajak yang tak berujung.

Sumber gambar, TWITTER

Sumber gambar, TWITTER









