Menengok kembali busana lawas: Inspirasi kado natal bagi pengikut mode

- Penulis, Andy Welch
- Peranan, BBC Culture
Masih ingin berbelanja kado natal di detik-detik terakhir? Berikut ide kado natal untuk keluarga, teman atau kerabat pengikut mode.

Lawas luwes
Dikurasi oleh ahli dan penikmat pakaian lawas, Toko Vintage Showroom di Covent Garden memiliki koleksi busana dari abad ke-20 yang langka dan berkeliling di toko yang sangat menginspirasi ini akan memuaskan Anda.

Syalalala
Syal dari Swedia bermerek A Day's March cocok untuk membuat Anda tetap hangat dan menambahkan warna untuk hari-hari kelam dan dingin.

Ikon fesyen
Dengan sebuah museum di Paris yang didedikasikan untuk hidup dan pekerjaannya, Natal ini menjadi waktu yang tepat untuk merayakan desainer Yves Saint Laurent. Buku ini, yang ditulis oleh Olivier Saillard dan Dominique Veillon, dipublikasikan oleh Abrams, melihat kembali koleksi sang desainer yang kontroversial pada 1971, yang sempat disebut sebagai 'terjelek di Paris'.

Kepala (tak) dingin
Jika ada yang tahu bagaimana agar tetap hangat di musim dingin, itu adalah orang-orang kepulauan Faroe. Topi ini, dari Gudrun & Gudrun, yang didirikan pada 2002 dan khusus pada busana rajutan, pasti akan membuat yang memakainya hangat dan gaya.

Semulus kulit
Portolano memulai produksi di Napoli pada abad ke-19, dan sejak itu membuat sarung tangan kulit mewah untuk orang-orang di seluruh dunia. Sarung kulit ini adalah salah satunya.

Koleksi Erdem
Desainer Turki dari Kanada Erdem merancang sebuah koleksi busana wanita terbaru, dan untuk pertama kalinya, koleksi busana pria, untuk H&M. Koleksi ini sangat populer, jadi jika Anda masih menemukan satu atau dua potong pakaian ini, segeralah ambil. Sweter ini adalah pilihan kami.

Buka telinga
Anting-anting dari & Other Stories ini cocok jika Anda mencari kado yang gemerlap untuk fashionista di hidup Anda. Untuk hari-hari yang lebih santai, namun cukup mewah untuk malam Natal.

Payung klasik
Produk asal Inggris London Undercover bergabung dengan produk Inggris lain membentuk Baracuta. Pasangan ini menciptakan payung dua lapis yang klasik menggunakan dua kain khas G9 Jacket dan G10 Raincoat, dengan gagang yang dibuat dari kayu maple yang diukir dengan laser.
Anda dapat membaca artikel berjudul asliFestive gift inspiration: Presents for the fashion followerdiBBC Culture












