Bursa saham Cina perlihatkan sinyal positif

Sumber gambar, AP
Setelah diwarnai <link type="page"><caption> kemerosotan yang dijuluki ‘Black Monday’</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/majalah/2015/08/150825_majalah_sahamasia_berjatuhan" platform="highweb"/></link>, saham-saham Cina akhirnya menunjukkan sinyal positif.
Pada pembukaan perdagangan, Kamis (27/08), Indeks Komposit Shanghai naik 2,3% pada 2.991,91.
Situasi itu berbeda ketika perdagangan dibuka sehari sebelumnya yang menunjukkan penurunan 1% ke 2.934,27.
Kenaikan saham itu sejatinya tidak sebanding dengan kemerosotan dua digit beberapa pekan terakhir. Secara total, indeks saham gabungan Cina mengalami penurunan 30% sejak Juni.
Akan tetapi, sejumlah analis meyakini kenaikan tersebut mengindikasikan bahwa kekhawatiran para pelaku pasar atas perlambatan ekonomi China mulai berkurang.
Peningkatan di bursa saham Shanghai berlaku juga di bursa saham Asia lainnya:
- Indeks Hang Seng di Hong Kong naik 2,6% pada 21.635,32.
- Bursa Nikkei 225 di Jepang naik 2% pada 18.736,90.
- Bursa Kospi di Korea Selatan naik 1,1% pada 1.915, 23
- Di Australia, bursa S&P/ASX naik 1,7% pada 5.262, 20





