Remaja tersangka pemerkosa India didakwa

Unjuk rasa menentang pemerkosaan di India
Keterangan gambar, Unjuk rasa marak setelah pemerkosaan berkelompok atas seorang mahasiswi di Delhi.

Pengadilan anak di India sudah mendakwa remaja pria yang terlibat dalam pemerkosaan beramai-ramai atas seorang perempuan di Delhi.

Lima terdakwa lainnya sudah <link type="page"> <caption> lebih dahulu</caption> <url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/dunia/2013/01/130107_india_pemerkosaan_sidang_terdakwa.shtml" platform="highweb"/> </link> <link type="page"> <caption> didakwa dalam pengadilan terpisah</caption> <url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/dunia/2013/01/130107_india_pemerkosaan_sidang_terdakwa.shtml" platform="highweb"/> </link> untuk dewasa.

Sama seperti kelima terdakwa dewasa lainnya, remaja berusia 17 tahun ini juga dikenai 13 dakwaan, antara lain melakukan pemerkosaan, pembunuhan, dan perampokan.

Jika terbukti bersalah maka dia diancam hukuman maksimal tiga tahun di penjara anak. Sementara para pelaku dewasa terancam hukuman mati.

Sebuah sumber pengadilan mengatakan kepada kantor berita Reuters bahwa dia menolak dakwaan sehingga pengadilan akan mulai digelar pekan depan.

Catatan sekolah

Pemerkosaan beramai-ramai pada 16 Desember 2012 terjadi di dalam bus terhadap seorang mahasiswi berusia 23 tahun.

Korban -bersama pasangannya- juga dipukuli dengan batangan besi. Mahasiswi itu <link type="page"> <caption> akhirnya meninggal dunia </caption> <url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/majalah/2012/12/121230_india_mahasiswi_gadis_korban_pemerkosaan_india.shtml" platform="highweb"/> </link> <link type="page"> <caption> dua pekan kemudian</caption> <url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/majalah/2012/12/121230_india_mahasiswi_gadis_korban_pemerkosaan_india.shtml" platform="highweb"/> </link> walau sudah sempat dibawa ke Singapura untuk menjalani pengobatan lebih lanjut.

Kejahatan ini memicu <link type="page"> <caption> unjuk rasa besar-besaran di India</caption> <url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/multimedia/2012/12/121222_foto_india.shtml" platform="highweb"/> </link>, yang menuntut pemerintah <link type="page"> <caption> India</caption> <url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/topik/india/" platform="highweb"/> </link> agar memberi jaminan perlindungan bagi kaum perempuan.

Dan beberapa pihak -antara lain politisi- meminta agar remaja terdakwa ini juga diadili di pengadilan dewasa dengan batas usia bisa diturunkan dari 18 tahun menjadi 16 tahun.

Namun pengadilan menolak dan menerima catatan sekolah yang memperlihatkan remaja tersebut -yang tidak disebutkan namanya karena alasan hukum- lahir pada 4 Juni 1995 atau berusia di bawah 18 tahun pada saat pemerkosaan terjadi.