Roots: Acara TV paling penting?

Sumber gambar, ABC
Roots adalah serial televisi mini yang paling banyak ditonton di Amerika Serikat ketika disiarkan pada tahun 1977. Apakah versi barunya dapat menyamakan diri? Jennifer Keishin Armstrong mengkajinya.
Ketika eksekutif jaringan ABC memutuskan untuk menyiarkan seri mini berdasarkan novel Roots karangan Alex Haley pada tahun 1977, mereka sudah bersiap-siap merugi. Meskipun peran kulit hitam saat itu sudah lebih dikenal pada jam tayang utama TV AS, lewat Good Times dan The Jeffersons yang populer, presiden hiburan jaringan itu, Fred Silverman, tetap khawatir untuk menyiarkan drama tentang sebuah keluarga Afrika yang menghadapi perbudakan dan pada akhirnya kebebasan.

Sumber gambar, ABC
Untuk mempersiapkan diri, Silverman dan eksekutifnya menggunakan aktor yang terkenal seperti John Amos (The Mary Tyler Moore Show, Good Times), penyair Maya Angelou, bintang football OJ Simpson, dan Robert Reed (The Brady Bunch). Mereka menambahkan sebuah peran, kapten kapal budak berkulit putih yang mengalami konflik moral diperankan Edward Asner. Masalah yang dihadapinya diperkirakan akan membuat penonton kulit putih merasa lebih nyaman terkait dengan peran nenek moyang mereka dalam perbudakan. Aktor kulit putih banyak terlihat pada iklan dan seri ini disiarkan delapan malam berturut-turut, agar lebih cepat selesai. Paling tidak jika anjlok, kegagalan ini akan berakhir dalam waktu seminggu.
Ketika pertama kali disiarkan pada 23 Januari 1977, yang terjadi justru sebaliknya: 29 juta rumah tangga menontonnya. Penonton terus meningkat jumlahnya. Penyiaran selama delapan malam berpuncak pada episode terakhir dengan 36 juta rumah tangga atau sekitar 100 juta penonton. Saat itu, menjadi satu episode yang paling banyak ditonton dalam sejarah TV AS (rekor ini baru dikalahkan episode terakhir M*A*S*H pada tahun 1983). Roots menjadi terkenal di dunia, seri mini TV pertama yang mengalami hal ini. Banyak orang yang menontonnya belajar dari Roots dan terinspirasi untuk menelusuri sejarah keluarganya sendiri.
- <link type="page"><caption> Film Captain America-Civil War yang tidak 'Marvel-ous'</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/vert_cul/2016/06/160529_vert_cul_captain" platform="highweb"/></link>
- <link type="page"><caption> The Jungle Book: ini film bagus atau...?</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/vert_cul/2016/04/160421_vertcul_jungle_book_film" platform="highweb"/></link>
Penonton TV seri sejak itu turun drastis, karena adanya TV kabel dan streaming. Tetapi sejarah rasialisme di AS seperti yang digambarkan Roots tetaplah penting bagi zaman modern. Jadi tidaklah heran jika History Channel membuat kembali serial ini dengan harapan akan menarik perhatian generasi baru penonton. Meskipun tidak akan pernah menyamai keberhasilan seri aslinya, episode pertama versi terbaru menarik 5,3 juta penonton di AS, membuatnya pemunculan pertama paling sukses seri mini dalam hampir tiga tahun terakhir.
Akar dan dahan
Pembuatan kembali, mengunjungi kembali dan menghidupkan kembali serial asli banyak dilakukan TV AS. Ini adalah kecenderungan yang sepertinya menyebar dari serial yang tidak pernah berhenti dibuat industri film. Netflix membuat kembali Full House lewat Fuller House permulaan tahun ini. Fox membuat kembali The X-Files. NBC menghadirkan kembali Heroes menjadi Heroes Reborn. Dan Showtime memunculkan kembali Twin Peaks. Versi baru ini seringkali merusak warisan gemilang versi aslinya. Para fans tidak puas dengan versi baru Arrested Development atau Muppets. Dan versi baru membuat para kritikus, termasuk saya, mempunyai banyak alasan untuk mengeluhkannya: apakah kami tidak bisa melihat ide baru yang inovatif bukannya memberikan waktu siaran dan uang untuk konsep usang?
Tetapi Roots kemungkinan memiliki alasan kuat untuk dibuat kembali. Penonton baru berusia muda lebih menyukai seri baru dengan bintang seperti Laurence Fishburne, Anika Noni Rose, Forest Whitaker dan rapper TI. Dan tahun 2016 sepertinya waktu yang tepat: AS membicarakan warisan perbudakan yang panjang dan kelam: kelembagaan perbudakan yang masuk sampai ke pencalonan Oscar. Keragaman mulai dipandang mendalam di TV. Aktor kulit hitam memainkan peran kunci pada seri populer seperti Scandal, Blackish, dan Empire. Bahkan bab sejarah paling memecah belah dalam sejarah AS, pengadilan OJ Simpson, menjadi seri drama yang nyaris sama dengan kenyataan dan populer. Pesan Roots sepertinya menyebar keluar AS saat ini sama seperti pada tahun 1970-an, setelah seri mini ini disiarkan di lebih 50 wilayah pada lima benua, termasuk Australia, Jepang, Kanada, Korea Selatan dan Spanyol.
Asal kepopuleran
Serial dimulai dengan Roots: The Saga of an American Family, sebuah novel sejarah tahun 1976 tentang sejarah keluarga Alex Haley, si penulisnya sendiri, mulai dari perdagangan budak sampai Zaman Rekonstruksi. Buku ini bercokol di daftar buku laris New York Times selama empat bulan, terjual enam juta buah dan memenangkan National Book Award dan Pulitzer Prize.
Saat Roots populer di media cetak, industri TV lebih menyadari pentingnya pemakaian aktor yang lebih beragam ras sehingga melampaui stereotip. US Commission on Civil Rights mengeluarkan laporan pada tahun 1977 berjudul Window Dressing on the Set: Women and Minorities in Television. Laporan itu memasukkan kutipan sejarahwan penyiaran Erik Barouw tentang kebangkitan TV di tahun 1950-an, termasuk di dalamnya tokoh jenaka Amos dan Andy, yang NAACP desak untuk dihentikan penyiarannya. Barouw mengatakan terkait dengan TV para masa permulaan," Radio nyaris putih sama sekali, (meskipun) hanya tersirat. TV secara jelas putih sama sekali. Sepertinya mencerminkan dunia, menyatakan bahwa kulit hitam tetap tidak diakui kecuali lewat ejekan seperti Amos dan Andy."
Sejak saat itu terjadi kemajuan: aktris kulit hitam Diahann Caroll membintangi acara yang tidak diduga menjadi populer, Juliaian, pada tahun 1960-an. Di tahun 70-an, Good Times dan The Jeffersons, keduanya komedi situasi yang berpusat pada keluarga kulit hitam, semakin populer di tengah susunan program yang dibuat produser All in the Family, Norman Lear.

Sumber gambar, History
Meskipun terdapat harapan dan keberhasilan tidak terduga Roots ketika disiarkan pada permulaan 1977, AS tidak menghadirkan zaman TV baru yang lebih beragam. Kekuatan pasar telah berbalik menentang program yang sadar keadaan masyarakat. Acara populer seperti Happy Days, Charlie’s Angels, dan Laverne & Shirley – sangat putih, acara yang tidak tertarik dengan masalah yang terjadi saat itu. Sepuluh tahun kemudian, TV menyaksikan sejumlah peran utama kulit hitam pada komedi seperti What’s Happening!!, Diff’rent Strokes, dan Webster. Bintang kulit hitam Broadway, Nell Carter, memiliki komedi situasinya sendiri Gimme a Break! – berperan sebagai PRT bagi sebuah keluarga kulit putih. Hal ini membuat The Cosby Show, tentang keluarga berada kulit hitam, menjadi semakin revolusioner saat pertama kali disiarkan pada tahun 1984.
Gelombang kecil kemajuan kembali terjadi setelah Cosby: The Fresh Prince of Bel-Air, Family Matters. Tetapi pengotakan penonton terjadi dengan munculnya TV kabel, jaringan besar kembali mencari aman, yang mereka pandang sangat berkaitan dengan kulit putih. Sampai wanita kulit hitam Shonda Rimes menjadi produser berpengaruh lewat keberhasilan drama rumah sakitnya, Grey's Anatomy, di mana pemilihan aktor tanpa memperhatikan warna kulit menghasilkan susunan aktor yang sangat beragam. Karena keberhasilannya, Rimes memproduksi dua acara populer dengan wanita kulit hitam sebagai pemeran utama: Scandal dan How to Get Away With Murder.
Jangan lupa
Peningkatan keragaman pada TV terjadi di tengah peningkatan perdebatan hubungan ras di AS. Gerakan Black Lives Matter membuat orang memperhatikan kekerasan yang dilakukan polisi terhadap warga Amerika keturunan Afrika. "Coba lihat apa yang terjadi di Amerika saat ini," kata LeVar Burton, bintang Roots versi lama dan produser versi barunya. "Apa waktunya kurang tepat? Tidak sama sekali." Dia menambahkan, "Saya tidak tahu apa akan langsung menjadi jelas bagi semuanya. Tetapi saya berharap pembicaraan terkait Roots saat disiarkan akan mengisi kekosongan sehingga menjadi sangat jelas bahwa Amerika saat ini memang langsung berkaitan dengan perdagangan budak dan Selatan. Dan sebagian masalah yang masih kita hadapi berasal dari perbudakan dan warisan rasisme."
Versi baru ini bukanlah pembuatan kembali setiap adegan. Terdapat juga bagian baru, seperti kerusakan akibat Perang Saudara di Fort Pillow, di mana pihak yang menang, Confederates, menyandera tentara Union dan membunuh atau memperbudak ratusan tentara kulit hitam. Malachi Kirby berperan sebagai Kunta Kinte yang lebih dewasa dibandingkan tokoh yang dimainkan Burton. Cerita asal usulnya dilengkapi penelitian tambahan, dengan lebih banyak informasi tentang Afrika Barat dan suku asalnya. Semua hal ini menunjukkan versi baru Roots yang diperlukan Amerika dan seri mini ini memang disiarkan pada saat sedang diperlukan. "Seberapa sering Anda menonton seri tentang Holokos?" kata Burton terkait dengan pembuatan kembali seri ini. "Saya mengungkapkan ini karena terdapat tradisi indah kebudayaan Yahudi yaitu 'jangan dilupakan'. Dengan mendorong cerita ini disampaikan dari generasi ke generasi, ini menjadi bagian dari jati diri Yahudi. Manusia memiliki daya ingat yang pendek, dan adalah perlu untuk terus menerus mengingatkan diri kita."









