Real Madrid rekrut gelandang timnas U-21 Brasil

Sumber gambar, AFP
Real Madrid resmi merekrut gelandang tim nasional U-21 Brasil, Lucas Silva, dari Cruzeiro.
Sebagaimana dilansir dalam pernyataan resmi Los Blancos—julukan Real Madrid—pemain berusia 21 tahun itu akan diperkenalkan kepada para pendukung di Stadion Santiago Bernabeu, pada Senin (26/01) nanti.
Nilai transfer Silva tidak disebutkan, namun sejumlah media Spanyol menyebutkan klub ibu kota tersebut telah menggelontorkan 13 juta euro atau Rp181,7 miliar. Dengan nilai itu, Silva akan memakai kostum El Real selama lima setengah tahun.
“Real Madrid dan Cruzeiro telah mencapai kesepakatan atas transfer Lucas Silva yang akan memperkuat klub sampai 30 Juni 2020,” sebut pernyataan resmi Real Madrid.
Silva merupakan pemain kedua yang direkrut Real Madrid pada jendela transfer Januari setelah mendapatkan penyerang tim nasional Norwegia yang berusia 16 tahun, <link type="page"><caption> Martin Odegaard</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/olahraga/2015/01/150122_realmadrid_odegaard_norwegia" platform="highweb"/></link>.
Kedatangan Silva dinilai untuk mengantisipasi kepergian Asier Illarramendi, yang disebut-sebut akan hijrah ke Athletic Bilbao dengan nilai transfer 25 juta euro.







