Dua gol Ronaldo saat mengalahkan Getafe 3-0

Sumber gambar, AFP
Pemain terbaik dunia FIFA 2014, Cristiano Ronaldo, mencetak dua gol saat Real Madrid mengalahkan Getafe 3-0 di La Liga, Minggu 18 Januari.
Bintang asal Portugal itu membuka kemenangan Real pada menit ke-63 dan sekitar empat menit kemudian Gareth Bale menambah satu gol lagi dengan memanfaatkan umpan silang James Rodriguez.
Pada menit ke-79, Ronaldo kembali menambah satu gol lagi lewat sundulan kepala, juga dengan memanfaatkan umpan dari Rodriguez.
Dengan dua golnya saat melawan Getafe, maka dalam musim ini Ronaldo sudah mencatat 36 gol untuk Real, yang mencatat 14 kemenangan dalam 15 pertandingan La Liga terakhir.
Kemenangan atas Getafe memastikan Real akan tetap berada di puncak sementara La Liga, walaupun jika peringkat dua, Barcelona, berhasil mengalahkan tuan rumah Deportivo de La Coruña dalam pertandingan MInggu 18 Januari.

Sumber gambar, Reuters
Senin (12/01) lalu, di Zurich, Swiss, <link type="page"><caption> Ronaldo menerima gelar pemain terbaik FIFA 2014</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/olahraga/2015/01/150112_ballon_dor_ronaldo" platform="highweb"/></link> dengan mengalahkan bintang Barcelona, Lionel Messi, dan kiper Bayern Muenchen, Manuel Neuer.
Namun Real sudah tersingkir Piala Copa del Rey karena dikalahkan oleh juara bertahan, Atletico Madrid, dengan angka total 2-4 walau dalam pertandingan putaran kedua Kamis (15/01), keduanya bermain imbang 2-2.








