Arsenal incar tiga angka penuh

Sumber gambar, PA
Kiper muda Arsenal, Emiliano Martinez, 22, akan turun dalam pertandingan perdananya untuk Liga Champions, menghadapi Anderlecht, di Brusel, Belgia, Rabu (22/10).
Kiper yang baru dua kali tampil di tim inti itu harus maju mengisi posisi dua kiper utama yang tak bisa turun. Kiper nomor satu Wojciech Szczesny tak bisa turun karena kartu merah, sementara kiper kedua asal Kolombia, David Ospina menderita cedera pangkal paha.
Daftar ketidakhadiran pemain Arsenal di laga Grup D Liga Champions meliputi juga Laurent Koscielny, Mesut Ozil, Yaya Sanogo, Mathieu Debuchy dan Olivier Giroud. Adapun Theo Walcott, baru saja pulih dari cedera panjangnya, dan belum sepenuhnya bugar.
Di sisi lain, bek muda Calum Chambers sudah bisa turun, sementara Lukas Podolski baru pulih dari sakit.
Kiper remaja Ryan Huddart, 17, akan siap di bangku cadangan.

Sumber gambar, Getty
Arsenal menempati posisi kedua Grup D dengan tiga angka dari dua pertandingan hasil dari kemenangan atas Galatasaray dan kekalahan dari Borrusia Dortmund.
Manajer Arsenal Arsene Wenger, yang merayakan ulang tahunnya yang ke-65 bertepatan dengan hari pertandingan, menegaskan: "Ini sebuah pertandingan besar bagi kami, dan saya akan mencurahkan semua energi saya agar semua berlangsung sebagaimana seharusnya. Sekarang ini saya merasa, terjadi ketidakcocokan antara kualitas penampilan kami dengan angka yang bisa kami petik."
Di sisi lain, Manajer Anderlecht Besnik menyebutkan kendati Arsenal bertandang dengan tim yang dilanda banyak cedera, klub London itu tak bisa dipandang enteng.
"Arsenal bertanding di Liga Primer tiap pekan, dalam pertandingan-pertandingan besar," katanya. "Adapun kami, bermain di kompetisi yang lebih kecil, dan kami memerlukan pertandingan semacam ini untuk meningkatkan permainan kami."
Anderlecht menduduki puncak klasemen liga Belgia dan tak terkalahkan dalam 11 pertandingan.









