Tiket Liga Primer lampaui kebutuhan hidup

Sumber gambar, AFP
Harga rata-rata tiket termurah pertandingan sepak bola Inggris telah melampaui harga rata-rata kebutuhan hidup sejak 2011.
Melalui kajian bertajuk Price of Football, BBC menganalisa seberapa besar harga yang harus dibayar penonton sepak bola saat menyaksikan tim kesayangannya.
Faktanya, harga rata-rata tiket pertandingan termurah 207 klub Liga Primer hingga Divisi Tiga kini mencapai £21,49 atau sekitar Rp418.000.
Jumlah itu meningkat 13% sejak 2011. Pada periode yang sama, harga kebutuhan hidup meningkat 6,8% dan tingkat inflasi mencapai 1,2%.
Artinya, penonton sepak bola harus merogoh kocek amat dalam ketika mereka ingin menyaksikan pertandingan tim kesayangan.
Kondisi tersebut menuai kritik tajam dari Federasi Pendukung Sepak Bola (FSF).
Malcolm Clarke, selaku ketua federasi tersebut, mendesak klub-klub sepak bola menggunakan dana hak siar televisi sebesar £3,1 miliar untuk memangkas harga tiket.
Clarke berpendapat keuntungan yang didapat klub dari hak siar sejatinya bisa membuat harga tiket dipangkas hingga £30.
“Harga tiket meningkat tiga kali lipat dari tingkat inflasi sama sekali tidak bisa diterima. Apalagi, industri sepak bola menerima keuntungan besar,” kata Clarke.
Padat penonton
Meski harga tiket meningkat, kenyataannya stadion-stadion selalu padat pengunjung.
“Bagi Liga Primer dan klub-klub, membuat stadion sepenuh mungkin adalah prioritas kami. Musim lalu saja, rata-rata penonton mencapai jumlah terbanyak sejak musim 1949-1950,” kata Cathy Long, kepala layanan pendukung Liga Primer.

Sumber gambar, AFP
Liga lain
Untuk membandingkan harga tiket pertandingan sepak bola, BBC kemudian mengontak sejumlah klub di La Liga, Serie A, dan Bundesliga.
Klub Lille di divisi utama Liga Prancis atau Ligue 1, misalnya, mematok harga terendah tiket sebesar £5,87 (Rp114.200) dan harga termahal senilai £100 (Rp1.945.000)
AC Milan, klub penghuni Serie A, menjual tiket termurah seharga £163 (Rp3.170.000) dan £3.600 (Rp70 juta) untuk yang termahal.
Adapun empat klub Bundesliga -Bayer Leverkusen, Bayern Munich, Borussia Dortmund , dan Schalke- menjual tiket termurah senilai £13 (Rp253.000).









