Dua ekor buaya menyerang seorang pria dan anaknya

Sumber gambar, US Fish Wildlife Service
Seorang pria yang anak lelakinya dimangsa oleh buaya di Walt Disney World di Florida, AS, mengatakan bahwa ada dua buaya yang menyerang mereka.
Matt Graves mengatakan dirinya diserang oleh buaya lainnya setelah dia mencoba menarik anaknya yang diseret oleh buaya pertama ke dalam air, demikian laporan publik.
Ini adalah laporan pertama yang rinci tentang serangan buaya tersebut berdasarkan keterangan Matt Graves.

Sumber gambar, Press Association Archive
Laporan sebelumnya mengatakan bahwa hanya ada satu buaya dalam serangan tersebut.
- <link type="page"><caption> Jasad anak laki-laki yang diseret buaya di Orlando ditemukan</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2016/06/160616_dunia_anak_buayaflorida" platform="highweb"/></link>
- <link type="page"><caption> 'Monster buaya' di Florida ditembak usai memangsa sapi</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/majalah/2016/04/160406_majalah_alligator_florida_ditembak" platform="highweb"/></link>
- <link type="page"><caption> Lemari pendingin penuh kepala buaya ditemukan di Australia</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/majalah/2015/08/150804_majalah_australia_buaya" platform="highweb"/></link>
Polisi telah menemukan jasad Lane Graves di dalam air dua hari setelah dia diseret buaya pada 14 Juni lalu.
Ditemukan dua hari kemudian
Catatan yang diperoleh oleh otoritas setempat mengungkapkan, Graves mencoba menyelamatkan anaknya dari rahang buaya ketika dia bergumul dengan hewan tersebut.
Adapun istrinya, Melissa, berteriak meminta tolong kepada petugas penyelamat.
Laporan itu juga mengungkapkan Matt Graves awalnya menolak meninggalkan lokasi serangan, walaupun luka yang dialaminya - akibat gigitan buaya - harus segera ditangani.

Sumber gambar, EPA
Juru bicara kepolisian Orange County, Angelo Nieves mengatakan bahwa seorang saksi juga melihat adanya dua buaya dalam serangan tersebut.
Tidak lama setelah serangan tersebut, lima ekor buaya ditangkap dan dibunuh dalam upaya untuk menemukan sisa-sisa jasad anak itu.
Dan dua hari setelah serangan itu, otoritas setempat menangkap buaya tersebut dan menemukan jasad bocah malang itu di dalam perutnya.










