Jasad anak laki-laki yang diseret buaya di Orlando ditemukan

Sekitar 50 orang menggunakan perlengkapan sonar untuk mencari jasad anak laki-laki di danau dan kolam yang terhubung kanal.

Sumber gambar, EPA

Keterangan gambar, Sekitar 50 orang menggunakan perlengkapan sonar untuk mencari jasad anak laki-laki di danau dan kolam yang terhubung kanal.

Polisi yang melakukan pencarian seorang anak yang ditangkap oleh buaya di Walt Disney World di Florida sudah menemukan satu jasad.

Penyelam menemukan satu jenazah "utuh" yang mereka percaya adalah anak laki-laki berusia dua tahun, yang diseret ke air pada Selasa malam di hadapan keluarganya.

Kepala kepolisian Orange County, Jerry Demings mengatakan bahwa nama anak laki-laki yang hilang itu adalah Lane Graves dari Nebraska.

Semenjak terjadi serangan, lima buaya sudah ditangkap dan dibunuh dalam upaya mencari jasad anak laki-laki tersebut.

Jenazah yang ditemukan dalam air itu belum secara resmi diidentifikasi namun polisi yakin tubuh itu adalah Lane.

  • <link type="page"><caption> 'Monster buaya' di Florida ditembak usai memangsa sapi</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/majalah/2016/04/160406_majalah_alligator_florida_ditembak.shtml" platform="highweb"/></link>
  • <link type="page"><caption> Buaya purba dengan badan sebesar bis</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/vert_tra/2016/01/160115_vert_earth_buaya_purba_raksasa.shtml" platform="highweb"/></link>

Sebelumnya pada Rabu, polisi mengatakan bahwa "tak ada keraguan" bahwa anak laki-laki tersebut sudah meninggal.

Sekitar 50 orang menggunakan perlengkapan sonar untuk mencari di jaringan danau dan kolam yang terhubung oleh kanal di Laguna Seven Seas tempat anak laki-laki tersebut diserang saat berada di perairan dangkal.

Keluarga dengan tiga anak dari Elkhorn, Nebraska sedang bersantai dekat pinggir laguna saat kecelakaan terjadi.

Ada tanda "dilarang berenang" di laguna buatan manusia tersebut namun meski si anak berada di pinggir air, namun tak ada indikasi dia sedang berenang, kata Williamson.

Ayahnya mengalami luka ringan di lengan dalam upaya untuk menyelamatkan anaknya, dia menambahkan.