Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un merokok lagi depan umum

Sumber gambar, GETTY
Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un tampak merokok di depan umum untuk pertama kalinya sejak dua bulan, kendati negara itu sedang melancarkan kampanye resmi anti-merokok.
Media pemerintah pekan ini memperlihatkan sang Pemimpin Tertinggi dengan rokok di tangan kanannya saat berkunjung ke sebuah acara anak-anak di Pyongyang.
Sebelum itu, selama beberapa pekan trakhir, dalam memberitakan Kim, media tak lagi menunjukkan fotonya dalam kebiasaannya merokok, tak pula menunjukkan asbak di meja di dekatnya.
Dia dikenal sebagai perokok berat, dan analis BBC mengatakan dia mungkin hanya berhenti merokok pada tugas resmi demi pencitraan depan kamera. Dia terakhir terlihat merokok pada 15 Maret saat menghadiri uji motor roket bikinan Korea Utara.
- <link type="page"><caption> Media Korea Utara sebut Donald Trump politikus bijak </caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2016/06/160601_dunia_korut_trump" platform="highweb"/></link>
- <link type="page"><caption> Korea Utara sempat luncurkan 'facebook tiruan'</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/majalah/2016/06/160601_majalah_korut_facebook_palsu" platform="highweb"/></link>
- <link type="page"><caption> Sidang darurat PBB sikapi uji rudal Korut terbaru</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2016/04/160429_dunia_un_korut" platform="highweb"/></link>
Penampakan Kim saat merokok mrupakan kejutan, karena negara itu sedang melancarkan apa yang oleh surat kabar pemerintah Rodong Sinmun disebut sebagai kampanye anti-tembakau yang 'riuh' di negara yang memiliki populasi perokok yang besar.

Sumber gambar, KCNA
Menurut Organisasi Kesehatan Dunia, pada tahun 2012 lebih dari setengah warga Korea Utara adalah perokok, kata kantor berita Korea Selatan Yonhap, dan ini mrupakan salah satu tingkat tertinggi di Asia.
Merokok di negara ini hampir eksklusif kebiasaan laki-laki. Dan untuk menyampaikan pesan 'Dilarang merokok,' Central TV Korea Utara menyiarkan program 40 menit berjudul "Barang favorit kualitas ekstra yang mengancam hidup," yang memperlihatkan perempuan menghardik perokok laki-laki, dan menyebut mereka "orang goblok yang merusak lingkungan sekitar."





