Ekonomi AS tumbuh lebih cepat dari perkiraan

Sumber gambar, afp getty
Ekonomi Amerika Serikat tumbuh lebih cepat daripada pertamakali dilaporkan selama kuartal ketiga, berdasarkan data resmi.
Tingkat pertumbuhan per tahun sebesar 3,9% antara bulan Juli dan September, naik dari perkiraan pertama 3,5% menurut Bureau of Economic Analysis.
Peningkatan yang mengikuti kuatnya pertumbuhan pada kuartal kedua ini berarti AS mengalami dua kuartal pertumbuhan yang kuat berturut-turut dalam sepuluh tahun.
Belanja konsumen adalah penggerak terbesar dari peningkatan perkiraan.
Ekonomi yang tumbuh 2,2% menurut perkiraan terakhir ini lebih tinggi daripada perhitungan sebelumnya sebesar 1,8%.
Belanja konsumen diawasi secara seksama karena merupakan 70% dari Produk Domestik Bruto Amerika.
Data terbaru mengisyaratkan AS telah beralih dari pertumbuhan ekonomi lambat pada permulaan tahun ketika salju hebat membuat ekonomi menyusut.
Para analis memperkirakan pertumbuhan sekitar 2,2% secara keseluruhan sepanjang tahun, sama dengan tingkat perluasan di tahun 2013.
"Pertanyaan apakah terjadi percepatan ekonomi atau akan terjadi, sudah tidak menjadi pertanyaan lagi, kami bisa mengatakan secara hampir pasti telah terjadi percepatan ekonomi," kata Dan Greenhaus, analis pada BTIG.









