Monumen Lincoln dibuka kembali

Monumen peringatan Lincoln di Washington DC, AS dibuka kembali untuk publik setelah dibersihkan dari aksi vandalisme.
Sebelumnya pada Jumat pagi, patung presiden AS ke 16 ini ditemukan dalam kondisi terkena cipratan cat hijau.
Polisi Taman AS mengatakan mereka tengah meneliti tayangan gambar kamera pengintai untuk mengidentifikasi pelaku vandalisme.
Belum diketahui pelaku dan motif pencipratan cat hijau ke patung Lincoln ini.
Ruangan monumen sempat ditutup total agar petugas Badan Taman Nasional bisa membersihkan cipratan cat.
Pekerja menghabiskan beberapa jam menggunakan selang tekanan tinggi dan cairan kimia penghapus cat untuk membersihkan cipratan.
"Itu bukan kerusakan permanen," kata Carol Johnson dari Badan Taman Nasional kepada wartawan.
"Pekerja pemelihara sejarah kami tahu apa yang harus mereka lakukan."
Lincoln, menjabat presiden dari tahun 1861 hingga tewas terbunuh di tahun 1865, dia memimpin negara bagian utara meraih kemenangan atas selatan di Perang Sipil Amerika.
Selain patung, monumen ini juga memamerkan prasasti yang berisi dua pidato paling terkenal Lincoln.
Monumen ini merupakan salah satu gedung terkenal di ibukota Amerika. Terletak di National Mall dekat gedung Capitol dan Gedung Putih.
Berdiri di kawasan terbuka, monumen ini dibangun tanpa pintu dan bisa dikunjungi selama 24 jam dan tidak dijaga pada malam hari.









