Skotlandia gratiskan pendidikan prasekolah

pra sekolah
Keterangan gambar, Anak-anak usia tiga dan empat tahun dapat menikmati pendidikan prasekolah gratis.

Rencana untuk meningkatkan pendidikan prasekolah bagi anak-anak diumumkan oleh pemerintah Skotlandia.

Rencana yang tertuang dalam RUU Anak-Anak dan Remaja itu akan memberikan anak usia tiga dan empat tahun 600 jam pendidikan dini gratis setiap tahun.

Saat ini, anak-anak usia prasekolah di Skotlandia dapat menikmati pendidikan bebas biaya sebanyak 475 jam per tahun.

Organisasi-organisasi nirlaba dengan fokus kerja meliputi aspek-aspek yang melibatkan anak-anak, remaja dan keluarga akan mendapat kucuran dana sebesar £10 juta.

Aileen Campbell, menteri urusan anak-anak dan remaja, mengatakan pendanaan itu adalah tambahan dari dana £20 juta yang sudah lebih dahulu disisihkan.

Berdasarkan RUU itu, anak-anak berusia dua tahun baik mereka yang diasuh oleh orang tua sendiri mau pun dititipkan akan menerima fasilitas pendidikan gratis yang sama.

Proposal itu bertujuan untuk membantu anak-anak dan memudahkan orang tua untuk bekerja atau bersekolah.

Badan amal anak-anak Save the Children menyambut rancangan undang-undang itu tetapi menegaskan masih terdapat banyak hal yang perlu dilakukan untuk meningkatkan kondisi anak-anak yang hidup dalam kemiskinan.