Patung karya Gauguin laku di New York

Karya Paul Gauguin

Sumber gambar, Reuters

Keterangan gambar, Lelang patung bertepatan dengan pameran karya Gauguin di Washington

Sebuah patung dada karya Paul Gauguin terjual dalam lelang di New York dengan harga US$11,3 juta - harga tertinggi bagi karya seni patung yang pernah diciptakan oleh artis Prancis itu.

Rumah lelang Sotheby's mengatakan karya patung yang diberita nama Jeune tahitienne atau pemuda Tahiti semula diperkirakan laku antara US$6 juta hingga US$15 juta.

Patung ini terakhir kali dipamerkan tahun 1961. Lelang terbaru karya Gauguin diadakan bertepatan dengan penyelenggaraan pameran artis Prancis itu di National Gallery of Art, Washington.

Pameran di Washington disebut-sebut pameran utama pertama karir Gauguin di Amerika Serikat selama sekitar 20 tahun.

Penjualan patung di New York yang mencapai harga rekor berbeda sekali dengan lelang yang diadakan di London pada Februari lalu.

Dalam lelang di London lukisan Gauguin yang jarang dijumpai tidak laku, padahal lukisan dengan judul Nature Morte A L'Esperance ditargetkan bisa laku hingga US$14 juta.