Dalam gambar: Peristiwa sepekan dari berbagai penjuru

Sejumlah gambar pilihan dari peristiwa-peristiwa di berbagai penjuru dunia yang terjadi sepanjang pekan lalu.

Inggris, St Andrews

Sumber gambar, Jane Barlow/ PA

Keterangan gambar, Merayakan tahun ajaran baru, para mahasiswa baru di University of St Andrews, Inggris, ambil bagian dalam tradisi Pier Walk. Mereka berjalan menyusuri dinding benteng pelabuhan dengan mengenakan busana khas berwarna merah.
Paus, vatikan, franciskus

Sumber gambar, Alberto PIZZOL/ Reuters

Keterangan gambar, Busana tunik putih Paus Franciskus ternoda percikan darah menyusul insiden kecil di mobil kepausan saat mengunjungi Cartagena, Kolombia. Sri Paus mengalami bengkak di sekitar mata kirinya karena insiden ini.
rohingya, myanmar, bangladesh

Sumber gambar, Danish Siddiqui/REUTERS

Keterangan gambar, Warga Rohingya berebut pasokan bantuan kemanusiaan kiriman masyarakat internasional, termasuk dari indonesia, yang diterima dan didistribusikan oleh lembaga-lembaga setempat di kamp pengungsi Balukhali di Bangladesh.
ankara, turki,

Sumber gambar, Umit Bektas/REUTERS

Keterangan gambar, Polisi anti huru-hara menangkapi para pengunjuk rasa di luar sebuah gedung pengadilan di Ankara, Turki. Mereka berunjuk rasa mendukung dua orang guru yang melancarkan mogok makan memprotes pemecatan mereka dalam gelombang pemecatan oleh pemerintah terkait kudeta yang gagal tahun lalu.
new york, fashion show

Sumber gambar, Kelly Taub/REX/Shutterstock

Keterangan gambar, Seorang model sedang dirias di balik panggung untuk penampilan karya-karya Marc Jacobs saat New York Fashion Week.
Belgia, Oostduinkerke,

Sumber gambar, STEPHANIE LECOCQ/ EPA

Keterangan gambar, Seorang nelayan dengan kudanya saat sebuah festival udang tradisional di Oostduinkerke, Belgia. Kuda-kuda itu menarik jaring alayan dipasang di laut untuk menjerat udang.
Charli XCX, dorset, Inggris

Sumber gambar, Tabatha Fireman/Getty Images

Keterangan gambar, Penyanyi pop Charli XCX mengambil foto -mungkin swafoto di festival musik Bestival di Dorset, Inggris.
Staffordshire, Inggris,

Sumber gambar, Christopher Furlong/ Getty Images

Keterangan gambar, Para penari bergerak menuju Blithfield Hall di Abbots Bromley, Staffordshire, Inggris, dalam acara traditional Wakes Monday yang diyakini merupakan tarian rakyat tertua di seluruh Inggris Raya. Para penari melakukan kirab mengelilingi biara dengan tanduk rusa di kepala.
Boris Johnson, inggris, angkatan udara

Sumber gambar, Georgina Stubbs/PA

Keterangan gambar, Menlu Inggris Boris Johnson berbincang dengan para pilot Angkatan Udara Inggris di Barbados, saat sejumlah kawasan Inggris di Karibia dihantam Badai Irma.
tamil, nadu, india

Sumber gambar, Cathal McNaughton/ Reuters

Keterangan gambar, Para petani dari negara bagian Tamil Nadu, India, memperlihatkan tengkorak-tengkorak manusia yang mereka sebut sebagai para petani Tamil yang mati bunuh diri. Mereka melancarkan protes atas rendahnya harga hasil tani mereka dan menuntut skema jaminan perlindungan dari pemerintah.

Seluruh foto ini dilindungi hak cipta.