20 tahun reformasi: Lini masa foto dan video BBC sejak Soeharto berkuasa hingga jatuh

Sumber gambar, GettyImages
Selama berkuasa 32 tahun, Soeharto dianggap bertanggung jawab atas berbagai kasus pelanggaran HAM.
Dalam bidang ekonomi, kebijakannya dinilai hanya menguntungkan kroni-kroninya. Namun, Soeharto dianggap 'berhasil' dengan swasembada beras tahun 1984.
Fundamental ekonomi yang rapuh membuat Indonesia tak bisa menghindar dari krisis ekonomi pada 1997 lalu, dan meminta bantuan kepada Dana Moneter Internasional (IMF).
Tuntutan mundur sudah disuarakan melalui demonstrasi mahasiswa di berbagai daerah. Namun Soeharto kembali dicalonkan kembali sebagai presiden untuk yang ketujuh kalinya.
Ketika demonstasi mulai meluas dan mendapatkan dukungan dari berbagai tokoh masyarakat, kekerasan dilakukan untuk meredamnya. Penembakan empat mahasiswa Trisakti terjadi di tengah panasnya situasi politik.
Sehari setelah penembakan mahasiswa Trisakti, kerusuhan bernuansa rasial terjadi di Jakarta dan berbagai kota.
Pusat perbelanjaan dibakar dan perkosaan massal terjadi. Peristiwa itu justru membuat tekanan terhadap Soeharto semakin besar. Setelah berkuasa selama 32 tahun ia pun mengundurkan diri digantikan wakilnya, B.J. Habibie.
Kami hadirkan perjalanan Soeharto, dalam rentang waktu interaktif yang bisa Anda simak di bawah ini:
Jika tidak dapat melihat timeline tersebut, silakan klik link berikut: http://www.bbc.com/indonesia/indonesia-44193416

















