Korea Utara 'gagal' luncurkan rudal balistik

Korea Utara

Sumber gambar, Reuters

Keterangan gambar, PBB melarang Korea Utara menggunakan teknologi misil balistik jenis apapun.

Korea Utara berupaya meluncurkan rudal balistik dari pantai timurnya namun gagal, kata pejabat militer Korea Selatan.

Jenis misil yang hendak diluncurkan tidak jelas, namun kegagalan ini mengekor kegagalan tiga uji coba misil jarak menengah "Musudan" pada April lalu.

Korea Utara dilarang PBB menggunakan teknologi misil balistik jenis apapun.

  • <link type="page"><caption> Sidang darurat PBB sikapi uji rudal Korut terbaru </caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2016/04/160429_dunia_un_korut" platform="highweb"/></link>
  • <link type="page"><caption> Korut luncurkan rudal dari kapal selam </caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2015/05/150509_korut_rudal_selam" platform="highweb"/></link>
  • <link type="page"><caption> Korut tembakkan dua rudal balistik jarak pendek</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2016/03/160310_dunia_korut_rudal_balistik" platform="highweb"/></link>

Ketegangan meningkat di Semenanjung Korea setelah uji coba nuklir keempat Pyongyang pada bulan Januari dan sejumlah uji coba misil lainnya.

Kepala Staf Gabungan Korea Selatan mengatakan, upaya peluncuran terjadi pada pukul 05.20 waktu setempat di pantai timur Korea Utara, namun tak ada keterangan lebih lanjut.

Laporan dari kantor berita Yonhap mengutip narasumber yang mengatakan bahwa uji coba keempat yang gagal ini juga mungkin peluncuran misil Musudan.