Kapal pesiar AS ke Kuba setelah absen puluhan tahun

adonia

Sumber gambar, EPA

Keterangan gambar, Adoni berlayar dari pelabuhan Miami membawa sekitar 700 penumpang dan dijadwalkan tiba di Havana pada hari Senin.

Sebuah kapal pesiar Amerika Serikat berlayar ke Kuba untuk pertama kalinya dalam waktu lebih 50 tahun belakangan.

Adoni berlayar dari pelabuhan Miami membawa sekitar 700 penumpang dan dijadwalkan tiba di dibukota Kuba, Havana, pada hari Senin 2 Mei waktu setempat.

  • <link type="page"><caption> Amerika Serikat dan Kuba sepakat pulihkan penerbangan</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2016/02/160216_dunia_kuba_amerika" platform="highweb"/></link>
  • <link type="page"><caption> 'Twitter' Kuba didukung Amerika Serikat</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2014/04/140403_kuba_twitter" platform="highweb"/></link>

Kuba dan Amerika Serikat menjalin kembali hubungan diplomatik tahun lalu. Tetapi sejumlah pembatasan zaman Perang Dingin terkait perjalanan dan perdagangan masih belum dicabut.

Pelayaran pesiar ini bisa dilakukan setelah Kuba mencabut larangan bagi warganya untuk masuk atau ke luar dari pulau itu melalui laut.

Perusahaan Amerika Serikat yang mengelola kapal pesiar itu, Carnival, mendapat izin dari pemerintah kedua negara untuk menjalani jalur Florida dan Kuba.

Tetapi peraturan pemerintah Kuba menyebutkan warga Kuba hanya dapat masuk atau ke luar dengan menggunakan pesawat udara.

Pembatasan yang menyebabkan Carnival tidak bisa menerima pemesanan dari warga Amerika Serikat asal Kuba.