Sidang darurat PBB sikapi uji rudal Korut terbaru

Sumber gambar, AP
Dewan Keamanan PBB akan melakukan sidang darurat menanggapi langkah Korea Utara yang melakukan uji peluncuran dua rudal jarak menengah, kata dubes Cina di PBB, Liu Jieyi.
Peluncuran kedua rudal berlangsung hari Kamis (29/4) menyusul uji peluncuran serupa, 15 April lalu.
Pengamat mengatakan, semua uji coba itu tampaknya gagal. Betapa pun seorang juru bicara PBB mengatakan, tindakan seperti itu melanggar ketetapan sanksi, dan 'sangat meresahkan.'
Uji peluncuran dilakukan Korut berbarengan dengan persiapan persenjataan, menjelang penyelenggaraan kongres partai yang langka.
Tampak pula isyarat mwreka akan melakukan uji coba nuklir yang kelima, kendati uji coba bulan Januari dikecam masyarakat internasional.
- <link type="page"><caption> Obama tolak usul Korut terkait nuklir dan latihan militer</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2016/04/160425_dunia_obama_tepis_korut" platform="highweb"/></link>
- <link type="page"><caption> Korut akan berhenti uji nuklir jika AS-Korsel berhenti latihan militer </caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2016/04/160424_dunia_korut_senjata_nuklir" platform="highweb"/></link>
- <link type="page"><caption> Korut 'uji coba mesin rudal jarak jauh'</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2016/04/160409_dunia_korut_tes_mesinrudal" platform="highweb"/></link>
Tes kedua terdeteksi di malam hari, namun para pejabat Korea Selatan mengatakan bahwa peluncuran itu juga gagal.
Kedua rudal yang dites, seperti yang sebelumnya, diduga adalah rudal jarak menengah yang oleh pengamat dijuluki Musudan.
Rudal tersebut diperkirakan memiliki jangkauan sekitar 3.000 km, yang berarti bisa mencapai Jepang atau Guam yang mrupakan wilayah AS.

Sumber gambar, KCNA
Duta Besar Jepang untuk PBB, Motohide Yoshikawa, mengatakan rudal itu "ancaman bagi keamanan nasional Jepang".
Para pejabat Korea Selatan mengatakan peluncuran pertama Kamis itu terjadi di pagi hari dekat kota pesisir timur Wonsan, tetapi rudal itu 'jatuh beberapa detik kemudian' di daerah pesisir, lapor kantor berita Yonhap.
- <link type="page"><caption> Korea Selatan: Korea Utara siapkan uji coba nuklir baru</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2016/04/160418_dunia_roket_kelima_korut" platform="highweb"/></link>
- <link type="page"><caption> Cina dan AS kerjasama tangani uji coba nuklir Korea Utara</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2016/04/160401_dunia_as_cina_nuklir" platform="highweb"/></link>
- <link type="page"><caption> Obama tetapkan sanksi baru buat Korea Utara</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2016/03/160317_dunia_sanksi_baru_as_korut" platform="highweb"/></link>
Juru bicara PBB Stephane Dujarric mengatakan pada konferensi pers bahwa tindakan Korea Utara trsebut 'sangat meresahkan' dan mengatakan PBB mendesak Pyongyang untuk 'menghentikan tindakan provokatif lebih lanjut dan agar kembali memenuhi penuh kewajiban internasionalnya.'

Sumber gambar, AFP
Pengamat berspekulasi bahwa Pyongyang sedang meningkatkan pengembangan program senjata menjelang Kongres Partai Buruh pada bulan Mei, kongres yang pertama dalam hampir 40 tahun.
Korut mengumumkan pekan ini bahwa kongres akan berlangsung pada 6 Mei.
Langkah itu dimaksudkan untuk memperkuat kekuasaan pemimpinnya Kim Jong-un, dan dunia mengawasi secara cermat untuk melihat indikasi perubahan politik dan pernyataan tentang ambisi nuklir Korea Utara.









