Pasukan Kurdi memasuki kota Sinjar, Irak Utara

Sinjar

Sumber gambar, Reuters

Keterangan gambar, Pasukan Kurdi memasuki kota Sinjar, untuk merebutnya dari ISIS.

Pasukan Kurdi memasuki kota Sinjar di Mosul, Irak utara sehari setelah melancarkan serangan untuk merebut kembali kota itu dari tangan kelompok yang menamakan diri negara Islam atau ISIS.

Dewan keamanan regional Kurdistan menyatakan lewat akun Twitter mereka, pasukan Peshmerga telah masuk "dari segala arah" dan membersihkan kota itu dari ISIS.

Sumber senior di Peshmerga menyatakan telah mengibarkan bendera di sejumlah gedung, termasuk sekolah, pusat kesehatan dan kantor pemerintahan.

Namun ia mengingatkan bahwa pembersihan ini, "pekerjaan yang masih berlangsung."

Serangan ini didukung oleh pasukan udara koalisi yang dipimpin oleh Amerika Serikat.

Bom pasukan koalisi Sinjar

Sumber gambar, Reuters

Keterangan gambar, Sebelum pasukan darat masuk, pasukan udara koalisi membom sasaran ISIS di Sinjar.

Pejabat komunikasi militer mengatakan serangan ini sedang dilakukan "sepanjang jalur utara dan barat daya disertai bantuan udara," menurut laporan TV al-Iraqiyah.

Namun kantor berita Reuters mengutip pernyataan pejabat dewan kota dan kepolisian dari daerah itu yang menyatakan serangan belum dimulai.

Serangan untuk merebut kembali Sinjar dimulai dini hari Kamis 12 November, mengerahkan 7.500 prajurit Peshmerga mengepung dari tiga arah sesudah pesawat tempur koalisi membom kedudukan ISIS, pusat komando dan penyimpanan senjata.

Pihak Kurdi memperkirakan bahwa ada 600 orang militan ISIS di Sinjar sebelum serangan dimulai, tapi pasukan koalisi percaya bahwa 60 sampai 70 tewas dalam serangan udara hari Kamis.

Ribuan orang minoritas penganut Yazidi dilaporkan ikut serta dalam serangan itu.