Kebakaran pasar di Filipina menewaskan 15 orang

Lima belas pedagang, termasuk enam anak, tewas dalam kebakaran di pasar di Filipina, menurut polisi.

Sekitar 13 orang terluka akibat kebakaran yang terjadi di pasar di kota di Zamboanga, selatan Filipina.

Api berasal dari percikan di kabel listrik yang bergantung rendah dan membakar payung serta tumpukan pakaian bekas, menurut polisi.

Para korban adalah pedagang yang memilih untuk menginap di kios mereka menjelang akhir pekan yang ramai.

Saking besarnya api, aparat harus meminta bantuan pada relawan dari kawasan sekitar pasar untuk memadamkan, kata kepala pemadam kebakaran setempat Dominador Zabala pada harian Inquirer.