Eropa sediakan tempat untuk ribuan pengungsi

Sumber gambar, AP
Sebanyak 100.000 pengungsi akan mendapat tempat di lokasi penampungan sementara. Hal itu diputuskan melalui sebuah kesepakatan yang disetujui para pemimpin negara-negara Eropa dalam pertemuan darurat di Brussels, Belgia.
Dalam pertemuan tersebut, sebanyak 11 pemimpin negara anggota Uni Eropa dan tiga negara non-Uni Eropa sepakat untuk menyediakan tempat bagi 30.000 pengungsi di Yunani pada akhir tahun ini.
Kemudian sejumlah lokasi penampungan yang memiliki tempat bagi 50.000 pengungsi juga akan dibangun di negara-negara Balkan, yang menjadi <link type="page"><caption> negara singgah untuk para pengungsi</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2015/10/151020_dunia_kroasia_buka_batas" platform="highweb"/></link> yang menuju Jerman dan Skandinavia.
Tambahan tempat bagi 20.000 pengungsi akan disediakan badan PBB untuk pengungsi, UNHCR, pada kurun waktu yang sama.
Sedikitnya 9.000 migran tiba di Yunani setiap hari, pekan lalu. Jumlah itu merupakan yang tertinggi sepanjang tahun ini.
Secara akumulatif, <link type="page"><caption> lebih dari 600.000 orang tiba di Uni Eropa</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2015/10/151008_dunia_pengungsi_jerman" platform="highweb"/></link> sejauh ini tahun ini, kebanyakan <link type="page"><caption> melarikan diri dari perang</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2015/10/151006_dunia_suriah_pengungsi" platform="highweb"/></link>, kemiskinan dan hukuman di negara asal mereka.





