Pesawat masuk "ruang tempur yang sama," AS dan Rusia akan berunding

Sumber gambar, AP
Rusia dan Amerika Serikat Rabu (14/10) ini akan melangsungkan lagi pembicaraan tentang keselamatan udara di atas udara Suriah, setelah terungkap bahwa pesawat-pesawat tempur kedua negara terbang sangat berdekatan akhir pekan lalu.
Ini akan merupakan pembicaraan ketiga mereka untuk menemukan cara menghindari bentrokan dan kecelakaan.
Menteri Pertahanan AS Ash Carter mengatakan, ia mengharapkan bisa dicapainya kesepakatan segera. Sementara Rusia menyebut, mereka menyiapkan "usulan yang dperbaharui" untuk dibahas dalam pembicaraan jarak jauh melalui video itu.
Ash Carter mengatakan, "Perundingan kami... akan sangat profesional. Mereka sangat konstruktif, dan saya yakin mereka akan mengarahkan pembicaraan ini untuk mencapai kesepakatan."
Betapapun, ia mengatakan, Amerika "sekarang ini tidak bisa mengaitkan diri lebih luas dengan pendekatan rusia, karena langkah Rusia itu keliru dan secara strategis berpandangan jangka pendek."
Sementara Menteri Pertahanan Rusia mengatakan, mereka menyiapkan "usulan tentang Suriah yang sudah diperbaharui untuk dibahas bersama AS," dan mereka menunggu berlangsungnya "konferensi jarak jauh ketiga." itu.
Sebelumnya, juru bicara militer AS Kol. SteveWarren mengatakan kepada wartawan bahwa dua pesawat AS dan dua pesawat Rusia "memasuki ruang pertempuran yang sama" di udara Suriah, Sabtu akhir pekan lalu.
Disebutkannya, awak pesawat-pesawat itu sampai bisa saling melihat langsung satu sama lain.
Ia menyebut pula bahwa pesawat-pesawat Rusia berulang kali menembus patroli udara, hingga terbang sangat dekat dengan pesawat-pesawat terbang serta drone AS.
Rusia tak memberi tanggapan terkait tudingan ini.
Dalam perkembangan lain, kedutaan Rusia di Damaskus <link type="page"><caption> menjadi sasaran serangan dengan granat</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2015/10/151013_dunia_suriah_rusia" platform="highweb"/></link>.









