Sempat rusak akibat bom, patung Kuil Erawan di Bangkok diperbaiki

Patung Dewa Brahma merupakan karya seni penting di Kuil Erawan

Sumber gambar, BBC

Keterangan gambar, Patung Dewa Brahma merupakan karya seni penting di Kuil Erawan

Para seniman di Bangkok telah memperbaiki kerusakan patung di Kuil Erawan yang disebabkan ledakan bom bulan lalu.

Karya seni utama di kuil tersebut adalah patung emas Dewa Brahma yang berwajah empat. Akibat ledakan, patung itu mengalami kerusakan pada 12 titik, terutama di bagian dagu salah satu wajah.

Sebelum insiden ledakan terjadi, Kuil Erawan dikunjungi ribuan pemeluk agama Buddha dan menarik banyak turis asing. Kini, setelah patung itu diperbaiki departemen seni Kementerian Kebudayaan Thailand, diharapkan warga dan wisatawan dapat menaruh kepercayaan lagi dan datang berkunjung.

Menteri Kebudayaan Thailand Vira Rojpojchanarat, yang menghadiri upacara peresmian restorasi Kuil Erawan, berharap moral warga Thailand dan turis bisa terangkat.

Kuil Erawan dikunjungi ribuan pemeluk agama Buddha setiap hari.

Sumber gambar, AFP

Keterangan gambar, Kuil Erawan dikunjungi ribuan pemeluk agama Buddha setiap hari.

Kasus ledakan bom yang terjadi pada 17 Agustus telah diselidiki aparat Thailand. Sebanyak <link type="page"><caption> dua warga asing</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2015/09/150901_dunia_thailand_bom" platform="highweb"/></link> telah ditahan.

<link type="page"><caption> Sidik jari salah satu tersangka</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2015/09/150902_dunia_thailand_bom" platform="highweb"/></link> cocok dengan sidik jari yang ditemukan pada bahan pembuat bom. Dia ditangkap di perbatasan Thailand-Kamboja pada Selasa (01/09).

Polisi meyakini dia adalah bagian penting dari jaringan di balik pemboman yang menewaskan 20 orang tersebut.

Dia dilaporkan mirip orang yang terlihat pada rekaman kamera keamanan ketika meninggalkan sebuah ransel di kuil Erawan.