Gubernur New York Andrew Cuomo kunjungi Kuba

Andrew Cuomo

Sumber gambar, AFP

Keterangan gambar, Gubernur Cuomo (kanan) tengah memperhatikan beberapa mobil antik buatan AS selama kunjungannya ke Havana.

Andrew Cuomo menjadi gubernur negara bagian Amerika Serikat pertama yang mengunjungi Kuba sejak mencairnya hubungan kedua negara itu tahun lalu.

Cuomo memimpin delegasi para eksekutif bisnis dari negara bagian New York ke pulau di mana ia mengadakan pembicaraan dengan Menteri Perdagangan Kuba.

Ia mengatakan bahwa tidak ada isolasi di Kuba.

Hubungan antara AS dan Kuba telah membaik sejak pengumuman pada bulan Desember bahwa kedua negara akan bekerja sama untuk memulihkan hubungan diplomatik.

Presiden AS Barack Obama dan rekan sejawatnya dari Kuba, Raul Castro, bertemu awal bulan ini pada pertemuan puncak regional di Panama.

Beberapa hari setelah pertemuan itu, Presiden Obama merekomendasikan Kuba harus dihapus dari daftar negara-negara yang dianggap pemerintah Amerika Serikat sebagai sponsor terorisme.

Sejumlah pejabat Amerika Serikat dan politisi telah mengunjungi pulau yang diperintah komunis itu, sejak mencairnya hubungan yang diumumkan pada tanggal 17 Desember.

Dia melakukan perjalanan dengan delegasi dari sejumlah perusahaan yang berbasis di New York dan dia berharap beberapa diantaranya akan beroperasi di Kuba untuk pertama kali.

Cuomo juga mengatakan keikutsertaan dan hubungan yang penuh adalah cara terbaik "untuk melakukan dialog tentang masalah-masalah yang kami sepakati dan yang tidak di sepakati".