Rio Haryanto akan turun di 21 balap F1

Sumber gambar, BBC Indonesia
Kontrak Rio Haryanto dengan Tim F1 Manor Racing untuk satu musim pertandingan dan pebalap asal Solo ini akan turun di 21 balapan, menurut manajer Piers Hunnisett.
Hunnisett mengatakan dalam enam bulan pertama Rio akan menggiatkan latihan dan selebihnya "akan menampilkan yang terbaik."
"Saya umumkan bahwa kontrak Rio adalah untuk satu tahun balap... Jadi Rio akan berlaga di 21 balapan," kata Hunnisett.

Sumber gambar, BBC Indonesia
Menyusul pengumuman dari tim Inggris Manor Racing melalui skype ke kantor pusat Pertamina, Rio dijadwalkan akan berangkat ke Barcelona Jumat (19/02) untuk melakukan latihan pramusim.
"Saya sangat lega sekali...dan sekarang saya akan berusaha untuk memberikan yang terbaik," kata Rio dalam jumpa pers.
Setelah melakukan uji coba di Barcelona dari tanggal 22-25 Februari, Rio akan melakukan latihan pada tanggal 1-4 Maret untuk melakukan 'adaptasi dengan mobil dan tim baru'.
Saat ditanya nomor mobil yang akan digunakan, Rio mengatakan masih menunggu keputusan dari Manor.

Sumber gambar, BBC Indonesia
"Targetnya Manor ini ingin sekali jadi mid-team. Ini tantangan besar. Kalau bisa, ini jadi bonus juga kalau saya bisa tunjukkan potensi," kata Rio.
Untuk total keperluan dana keikutsertaan di F1 diperlukan sebesar 15 juta euro, kata ibu Rio, Indah Pennywati, yang juga marketing manajernya.
"Sudah disediakan Pertamina 5 juta euro, jadi kurangnya 10 juta euro," tambah Indah.
Bagaimana prestasi Manor di F1?
Pebalap utama di Manor, Pascal Wehrlein, yang sebelumnya telah memiliki pengalaman dalam testing mobil F1.

Sumber gambar, BBC Indonesia
"Pascal adalah pebalap yang tajam dengan masa depan sangat menjanjikan," kata bos Manor, Stephen Fitzpatrick. "Kami memilih pebalap yang memiliki bakat dan lapar untuk menyeimbangi ambisi kami."
Tim F1 ini masuk dalam tim papan bawah sejak masuk F1 pada 2010 namun telah melakukan restrukturisasi besar.
Pendiri tim, John Booth, dan Presiden, Graeme Lowdon, ke luar pada akhir musim lalu setelah sepakat dengan Fitzpatrik yang membeli tim pada awal 2015.
Fitzpatrick telah merekrut mantan direktur olahraga McLaren, Dave Ryan, untuk menjalankan tim.
Ia juga merekrut teknisi Pat Fry dan Nikolas Tombazis, teknisi yang dipecat Ferrari pada akhir musim 2014.









