Pemain Leicester City tepis kemungkinan juarai Liga Primer

Riyad Mahrez

Sumber gambar, Getty

Keterangan gambar, Riyad Mahrez sejauh ini telah mencetak 11 gol untuk Leicester City.

Pemain sayap Leicester City, Riyad Mahrez, menepis kemungkinan timnya menjuarai Liga Primer musim ini, meski untuk sementara Leicester berada di posisi teratas klasemen setelah menjalani 15 pertandingan.

Posisi Leicester berada di atas tim-tim mapan seperti Arsenal, Manchester City, dan Manchester United.

Tapi Mahrez mengatakan Leicester lebih memusatkan perhatian pada upaya mengumpulkan nilai 40 agar tak terlempar dari divisi elit Liga Primer.

"Saya kira kami tidak akan tampil sebagai juara," kata Mahrez.

"Target kami adalah mendapatkan 40 poin dan setelah itu kita lihat nanti bagaimana situasinya," kata pemain dari Aljazair ini.

Prestasi mengesankan Leicester tak lepas dari kinerja bagus Mahrez dan pemain depan Jamie Vardy yang secara total telah melesakkan 25 gol.

Padahal pada musim lalu klub ini harus berjuang keras untuk tidak mengalami degradasi.

Penampilan bagus Leicester City musim ini sama sekali <link type="page"><caption> di luar perkiraan para pengamat dan pemerhati liga Inggris</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/olahraga/2015/12/151207_olahraga_analisis_ligaprimer.shtml" platform="highweb"/></link>.

Bos Manchester United, Louis van Gaal, percaya bahwa <link type="page"><caption> Leicester bisa tampil sebagai juara musim ini</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/olahraga/2015/11/151127_olahraga_leicester_united.shtml" platform="highweb"/></link>.