Santi Cazorla perpanjang daftar cedera Arsenal

Sumber gambar, AP
Gelandang Arsenal Santi Cazorla dipastikan akan absen sampai bulan Maret tahun depan, kata manajer Arsene Wenger.
Pemain berumur 30 tahun yang juga anggota timnas Spanyol ini menderita cedera lutut ketika timnya imbang 1-1 melawan Norwich hari Minggu 29 November lalu.
Penyerang Chile Alexis Sanchez juga harus memulihkan diri dari cedera urat paha yang terjadi pada pertandingan yang sama.
Sanchez tidak sempat beristirahat tahun ini karena ikut serta memperkuat Chile dalam kejuaraan Copa America musim panas ini dan berperan besar membawa negaranya meraih juara.
Ia sempat mengeluhkan masalahnya ketika melawan Dynamo Kiev pekan sebelumnya, tapi menyatakan diri bisa bertanding.
Namun manajer Arsene Wenger membela diri mengatakan keputusannya terhadap Sanchez sudah tepat.
Saat ini Arsenal sudah bermain tanpa Jack Wilshere, Thomas Rosicky, dan Francis Coquelin. Nama terakhir ini harus memulihkan cedera ligamen lutut yang akan memakan waktu tiga bulan.
Namun bek Laurent Koscielny dan penyerang Theo Walcott sudah bisa kembali memperkuat tim para pertandingan melawan Sunderland hari Minggu, 6 Desember.









