Mourinho sebut denda FA adalah "aib."

Sumber gambar, Getty
Manajer Chelsea Jose Mourinho menyebut, denda yang dijatuhkan badan sepakbola Inggris FA terhadapnya merupakan suatu "aib."
Mourinho menuding para wasit "takut" untuk memberikan penalti bagi keuntungan Chelsea terkait kepemimpinan wasit Robert Madley saat Chelsea kalah 3-1 dari Southampton.
Saat itu, pelatih Southampton mengatakan, mungkin benar klaim Mourinho bahwa seharusnya Chelsea mendapat penalti, namun Southampton pun semestinya mendapat dua penalti.
Selain denda £50.000 (Rp1 miliar), Jose Mourinho juga dihukum tunda dilarang masuk stadion untuk satu pertandingan.
"Saya senang saya tidak dipasangi pemindai elektronik,," katanya.
"(Denda) £50.000 merupakan aib. Kemungkinan dilarang masuk stadion sungguh luar biasa."
Hukuman dilarang masuk stadion bersifat tunda, hanya akan dijalankan benar-benar jika Mourinho mengulangi perbuatannya dalam kurun waktu tertentu. Tidak jelas, apakah serangannya terhadap FA ini merupakan pelanggaran yang bisa membuat hukuman itu diberlakukan.

Sumber gambar, PA
Mourinho juga menyindir manajer Arsenal Arsene Wenger - tanpa menyebut namanya
'Pemindai elektronik'
Wenger tidak mendapat hukuman setelah menyebut wasit Mike Dean "lemah" dan "naif"<link type="page"><caption> terkait kekalahan Arsenal 2-0</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/olahraga/2015/09/150924_olahraga_mourinho_costa" platform="highweb"/></link> dari Chelsea bulan lalu.
Wenger juga tak dihukum sesudah mendorong Mourinho di pinggir lapangan dalam pertandingan Oktober 2014.
"(Mengatakan wasit) takut ongkosnya £50.000. (Mengatakan wasit) lemah dan naif -kita bisa melakukannya," tambah Mourinho, yang <link type="page"><caption> memperbaharui kontraknya di Chelsea</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/olahraga/2015/10/151005_olahraga_mourinho_bertahan" platform="highweb"/></link> Agustus lalu.
"Kita bisa mendorong orang di kawasan teknis (pinggir lapangan). Bisa, tak ada masalah," katanya sinis.
Dalam wawancara dengan Dan Walker dari BBC, Mourinho mengungkapkan lagi kegusarannya pada FA.
Tatkala ditanya apakah hubungannya dengan FA bisa dipulihkan, ia menjawab, "Itu bukan tentang hubungan saya dengan FA, melainkan hubungan mereka terhadap saya."
"Coba saja analisis apa yang terjadi pada saya, bandingkan dengan manajer lain. Apakah Anda pikir kata-kata bisa dibandingkan dengan tindakan mendorong orang lain di hadapan tatapan begitu banyak orang?"
"Saya tak bisa bilang apa-apa karena jika saya ngomong, saya akan kena larangan masuk stadion, dan sesudah itu dipasangi pemindai elektronik."
Di sisi lain sebagian pihak justru mempertanyakan FA yang melepaskan <link type="page"><caption> Mourinho dari kasus dugaan perbuatan merendahkan perempuan</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/olahraga/2015/10/151002_olahraga_carneiro_mourinho_dyke" platform="highweb"/></link> terkait dokter Eva Carneiro.









