Liverpool satu grup dengan Rubin Kazan

Sumber gambar, Reuters
Pengundian grup Liga Eropa dilakukan Jumat (28/08) di Monako, Prancis dengan mengikutkan 48 klub, termasuk mereka yang lolos babak kualifikasi.
Liverpool berada dalam satu grup dengan Rubin Kazan, klub yang bermarkas di Tartarstan, Rusia yang pernah mengalahkan Barcelona di Camp Nou pada tahun 2009.
Berada dalam satu grup dengan mereka adalah Bordeaux dari Prancis dan FC Sion dari Swiss.
Tottenham Hotspurs juga harus menempuh perjalanan jauh ke markas klub Qarabag di Azerbaijan. Bersama mereka adalah klub Anderlecht dari Belgia dan AS Monaco.
Bekas pemain Tottenham yang juga bermain untuk Monaco, Glenn Hoddle menyatakan gembira kedua tim yang pernah dibelanya bertemu.
Sementara itu Glasgow Celtic yang gagal di penyisihan Liga Champions Eropa akan serta berkompetisi satu grup dengan Ajax, Fenerbahce -yang kini diperkuat Robin Van Persie dan Nani- dan Molde dari Norwegia.
Sementara itu dua klub Liga Inggris lain, Southampton dan<link type="page"><caption> West Ham United gagal</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/olahraga/2015/08/150806_olahraga_westham_eropa" platform="highweb"/></link> lolos dari babak penyisihan.
Seluruh tim akan bertanding sebanyak enam kali dalam babak penyisian grup, yang berlangsung pada tanggal 17 September, 1 dan 22 Oktober, 5 dan 26 November, serta 10 Desember.
Pembagian lengkap grup Liga Eropa

Sumber gambar, AFP
Grup A: Ajax, Celtic , Fenerbahce, Molde
Grup B: Rubin Kazan, Liverpool, Bordeaux, FC Sion
Grup C: Borussia Dortmund, Paok Thessaloniki, Krasnodar, Gabala
Grup D; Napoli, Club Brugge, Legia Warsaw, Midtjyllland
Grup E: Villarreal, Viktoria Plzen, Rapid Vienna, Dinamo Minsk
Grup F: Marseille, Braga, Slovan Liberec, Groningen
Grup G: Dnipropetrovsk, Lazio, St-Etienne, Rosenborg
Grup H: Sporting Lisbon, Besiktas, Lokomotiv Moscow, Skenderbeu
Grup I: Basel, Fiorentina, Lech Poznan, Belenenses
Grup J: Tottenham, Anderlecht, Monaco, Qarabag
Grup K: Schalke, Apoel Nicosia, Sparta Prague, Asteras Tripolis
Grup L: Athletic Bilbao, AZ Alkmaar, Augsburg, Partizan Belgrade











