Spanyol kirim wakil terbanyak di Liga Champions

Sumber gambar, Getty
Spanyol dipastikan menjadi negara pertama yang memiliki lima wakil dalam fase grup ajang Liga Champions setelah Valencia mengalahkan AS Monaco dalam babak play-off kualifikasi.
Runner-up Liga Champions 2001 itu memetik kemenangan 4-3 agregat, meski pada pertandingan kedua di Prancis ditekuk 1-2. Satu-satunya gol tandang Valencia dicetak mantan ujung tombak Manchester City, Alvaro Negredo.
Kemenangan tersebut menjadikan Valencia sebagai klub kelima asal Spanyol yang mampu mendapat tiket ke babak grup. Empat tiket sebelumnya telah diraih Real Madrid, Barcelona, Atletico Madrid, dan Sevilla.
Khusus untuk Sevilla, klub itu mendapat akses langsung ke babak grup Liga Champions musim ini lantaran <link type="page"><caption> menjuarai Liga Europa musim lalu</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/olahraga/2015/05/150528_sport_europa_sevilla" platform="highweb"/></link>.
Lawan-lawan bagi kelima klub Spanyol itu akan ditentukan melalui undian pada Kamis (27/08) mendatang.
Musim pertama
Tampilnya Spanyol sebagai negara pertama yang memiliki lima wakil di fase grup Liga Champions dimungkinkan setelah Badan Sepak Bola Eropa (UEFA) mengalokasikan tempat bagi pemenang Liga Europa musim sebelumnya.
Musim pertama pemberlakuan aturan itu diterapkan pada musim kompetisi 2015-2016.
Melalui aturan itu, peluang klub Spanyol untuk kembali mendominasi Liga Champions terbuka lebar. Selama tujuh musim terakhir, empat titel juara direbut oleh klub asal Spanyol. Yang terbaru ialah ketika <link type="page"><caption> FC Barcelona mengalahkan Juventus pada Mei lalu</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/olahraga/2015/06/150607_olahraga_final_ucl_reaksi" platform="highweb"/></link>.
Didukung catatan tersebut, Spanyol kini memimpin peringkat koefisien UEFA. Sistem itu digunakan untuk menentukan liga mana saja yang memiliki perwakilan klub terbanyak dalam kualifikasi kompetisi-kompetisi sepak bola di Eropa.











