Paris ingin menjadi tuan rumah Olimpiade 2024

Pengumuman di Paris

Sumber gambar, EPA

Keterangan gambar, Paris menyatakan ingin menjadi tuan rumah Olimpiade dalam suatu acara di ibu kota Prancis, Selasa (23/06).

Ibu kota Prancis secara resmi mencalonkan diri sebagai tuan rumah Olimpiade tahun 2024.

Sejauh ini tiga kota di dunia, Roma, Boston dan Hamburg telah mencalonkan diri untuk menjadi tuan rumah pesta olahraga akbar dunia.

Budapest, ibu kota Hongaria, tengah mempertimbangkan untuk mencalonkan diri, tetapi hingga kini belum memutuskan.

Prancis pernah menjadi tuan rumah Olimpiade pada 1924. Sepuluh tahun lalu, Paris dikalahkan oleh London untuk menggelar Olimpiade 2012.

Atlet Prancis yang meraih medali emas untuk judo di Olimpiade London, Teddy Riner, menuturkan ia dan rekan-rekan atlet akan berusaha sekuat tenaga untuk membawa lagi Olimpiade ke Paris.

"Di jejaring sosial akan ada banyak hal untuk membuktikan kepada Komite Olimpiade Internasional bahwa kami mampu menyelenggarakan Olimpaide 2024. Setelah itu, kami akan bekerja sama dengan Komite Olimpiade Prancis untuk mempersiapkan diri menyusun presentasi bagus," kata Riner.

Pendaftaran tuan rumah Olimpiade 2024 dibuka hingga pertengahan September tahun ini. Komite Olimpiade Internasional selanjutnya akan mengumumkan kota tuan rumah di Lima, Peru, pada 2017.