Real tolak komentari masa depan Ancelotti

Carlo Ancelotti

Sumber gambar, EPA

Keterangan gambar, Carlo Ancelotti mempersembahkan trofi Liga Champions untuk Real pada musim lalu.

Real Madrid menolak mengomentari masa depan manajer Carlo Ancelotti setelah klub tersebut gagal merebut trofi La Liga dan tersingkir di semifinal Liga Champions.

Raksasa Spanyol ini dipastikan mengakhiri musim tanpa piala setelah mereka juga gagal di turnamen Piala Raja.

"Ini bukan saat yang tepat (untuk berbicara soal Ancelotti). Masih ada satu pertandingan yang tersisa dan kami menyiapkan diri untuk laga tersebut," kata Emilio Butragueno, salah satu direktur Real Madrid.

Real mengalahkan Espanyol 4-1 pada hari Minggu (17/05), namun kemenangan ini tak cukup untuk mencegah <link type="page"><caption> Barcelona menjuarai La Liga</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/olahraga/2015/05/150517_olahraga_barcelonae" platform="highweb"/></link> menyusul kemenangan atas Atletico Madrid.

Berbeda dengan Real yang gagal meraih piala, Barcelona masih <link type="page"><caption> berpeluang merebut dua trofi lagi</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/olahraga/2015/05/150518_olahraga_barcelona_treble" platform="highweb"/></link> musim ini.

Ancelotti sendiri menegaskan masih ingin melatih Real dan ingin mempersembahkan trofi Liga Champions.

"Saya selalu berusaha ingin merebut piala paling bergengsi, yaitu trofi Liga Champions, dan juga gelar juara La Liga. Tahun ini kami masuk ke tahap-tahap akhir. Kami akan mencoba lagi musim depan," kata Ancelotti kepada koran olahraga Spanyol, AS.

Ancelotti menggantikan Jose Mourinho pada 2013 dan langsung mengantarkan timnya merebut Liga Champions, dengan mengalahkan Atletico Madrid 4-1.