Kondisi Pele berangsur membaik

Sumber gambar, AFP
Legenda sepak bola Brasil, Pele, dilaporkan berangsur membaik setelah dirawat di rumah sakit di Sao Paulo sejak 24 November lalu.
Pernyataan yang ditandatangani dua dokter, Fabio Nasri dan Marcelo Costa Batista, menyebutkan bahwa Pele -yang memiliki nama asli Edson Arantes do Nascimento- menunjukkan kemajuan.
"Akan ada evaluasi baru terhadap ginjal Pele yang akan dilakukan pada Kamis pagi (04/12). Demamnya sudah hilang," kata tim medis yang merawat Pele.
"Ia bisa berjalan-jalan di ruangannya (meski) ia lebih banyak duduk. Ia juga makan dengan teratur."
Pemain bola yang meraih tiga kali juara di Piala Dunia masih menjalani perawatan semi-intensif di Rumah Sakit Albert Einstein.
<link type="page"><caption> Ia masuk rumah sakit</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/olahraga/2014/11/141127_pele_rumah_sakit.shtml" platform="highweb"/></link> akibat infeksi saluran kemih yang muncul setelah ia menjalani operasi untuk mengambil batu di ginjal.

Sumber gambar, AFP
Pele, yang kini berusia 74 tahun, hanya memiliki satu ginjal.
Ginjalnya yang lain diambil pada akhir kariernya sebagai pemain sepak bola.









