Wenger serukan sanksi keras terhadap klub pelanggar

arsene wenger

Sumber gambar, Reuters

Keterangan gambar, Wenger mengatakan peraturan UEFA tentang pengeluaran dan pendapatan harus ditaati.

Manajer Arsenal Arsene Wenger menyerukan penalti keras terhadap pelanggar peraturan finansial yang dilakukan oleh sejumlah klub bola.

Badan sepak bola Eropa, UEFA, tengah mempertimbangkan langkah terhadap Manchester City dan klub Prancis, Paris St-Germain yang melanggar aturan finansial, FFP.

UEFA mengatakan saat ini terdapat sembilan klub yang tengah diselidiki.

"Bila peraturan itu tidak ditaati, kami akan kecewa," kata Wenger.

Hari Jumat (02/05), UEFA mengatakan dari 76 klub yang diminta untuk mengajukan informasi terkait peraturan keuangan FFP, sembilan di antaranya akan dilanjutkan pemeriksaannya.

"Dari kelompok itu, pemeriksaan terhadap 67 klub telah berakhir dan yang berlanjut hanya sembilan klub," kata UEFA dalam satu pernyataan.

Klub-klub itu tidak disebutkan namanya, namun <link type="page"><caption> Manchester City</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/olahraga/2014/01/140119_man_city.shtml" platform="highweb"/></link> dan PSG diperkirakan termasuk di antaranya.

Tujuan peraturan finansial itu adalah untuk menjamin klub-klub sepak bola mengeluarkan dana berdasarkan pendapatan dan juga menjamin bahwa pajak dan hutang dibayar tepat waktu.

"Salah satu peraturan yang bisa berujung pada pelarangan adalah bila pengeluaran tidak bisa diterima, seperti pengeluaran lebih dari £100 juta," kata Wenger.