Swansea kalah dari Tottenham 1-3

Sumber gambar, All Sport
Swansea menelan kekalahan 1-3 dari Tottenham Hotspur dalam pertandingan Liga Primer, Minggu 19 Januari.
Tottenham memimpin 1-0 Swansea lewat sundulan kepada Emmanuel Adebayor pada menit ke-34 setelah memanfaatkan umpan silang dari Christian Eriksen.
Kemenangan 0-1 untuk tim tamu itu bertahan hingga babak pertama berakhir.
Di babak kedua, pada menit ke-53 Spurs menikmati gol bunuh diri pemain Swansea, Chico Flores.
Klub London ini semakin menegaskan kemenangan dengan gol ketiga yang kembali dicetak Adebayor pada menit ke-70.
Sekitar tujuh menit kemudian, tuan rumah Swansea berhasil memperkecil kekalahan dengan gol yang diciptakan Wilfried Bony, dengan kedudukan akhir 1-3 untuk Tottenham
Kemenangan atas Swansea membuat Tottenham kini berada di peringkat lima klasemen sementara <link type="page"><caption> Liga Primer</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/topik/liga_primer/" platform="highweb"/></link> dengan 43 angka, sama dengan Liverpool yang berada di peringkat empat.

Sumber gambar, AFP
<link type="page"><caption> Spurs memecat manajer Andre Villas-Boas</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/olahraga/2013/12/131216_villasboas_tottenham.shtml" platform="highweb"/></link> pada pertengahan Desember tahun lalu setelah digilas Liverpool 0-5 di White Hart Lane.
<link type="page"><caption> Dia diganti dengan Tim Sherwood,</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/olahraga/2013/12/131224_tottenham_sherwood.shtml" platform="highweb"/></link> yang sebelumnya menjabat direktur teknis.
Pertandingan Liga Primer lainnya Minggu 19 Januari adalah Chelsea menjamu Manchester United.









