Ragam olahraga khas SEA Games

SEA Games telah dibuka pada Rabu (11/12) kemarin di Myanmar. Sebelas negara berkompetisi dalam turnamen dua tahunan yang dimulai pada 1959 ini.

Pada daftar perolehan medali Minggu (15/12) pukul 13.30 WIB, <link type="page"><caption> Thailand masih memimpin</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/olahraga/2013/12/131215_seagamestally.shtml" platform="highweb"/></link> dengan 34 emas, disusul Myanmar dan Vietnam masing-masing 33 emas, dan Indonesia 31 dengan emas.

Sebanyak 33 cabang olahraga diperlombakan dalam kompetisi yang berlangsung hingga 22 Desember nanti.

Berikut adalah beberapa cabang olahraga yang tidak umum dan dikompetisikan di <link type="page"><caption> SEA Games</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/multimedia/2013/12/131212_galeri_sea_games.shtml" platform="highweb"/></link>. Sejumlah cabang tidak bisa ditemui pada perhelatan kompetisi olahraga dunia seperti Olimpiade.

1. Pentanque

Olahraga ini berasal dari Prancis tetapi dimainkan juga di beberapa negara di Asia Tenggara. Sebagai warisan dari kolonial Prancis di wilayah tersebut, Pentanque dimainkan dengan menggunakan bola besi yang harus dilempar sedekat mungkin dengan bola kayu yang disebut cochonnet.

2. Chinlone

Berasal dari Myanmar, Chinlone adalah kombinasi olahraga dan tari. Ada enam pemain dalam lingkaran yang mencoba untuk menjaga bola di udara. Kadang dilakukan dengan seapik mungkin dan melibatkan beberapa gerakan yang rumit.

3. Lomba perahu tradisional

Lomba perahu tradisional ini diangkat dari tradisi perahu naga. Masing-masing perahu bermuatan 10 atau 20 orang, berlomba dengan mendayung secepat-cepatnya hingga garis akhir.

4. Sepak takraw

Sepak Takraw hadir di SEA Games selama 40 tahun terakhir. Tidak seperti voli, pemain tidak bisa menggunakan tangan dan bola terbuat dari rotan.

5. Wushu hingga Pencaksilat

Beberapa seni bela diri dikompetisikan di SEA Games seperti wushu yang berkembang di Cina setelah perang. Selain Wushu, ada juga sejumlah seni bela diri lain yang dilombakan seperti Vovinam dari Vietnam, Pencaksilat dari Indonesia, dan Muay dari Thailand.