Rodgers: Liverpool akan terus membaik

brendan rodgers
Keterangan gambar, Rodgers mengatakan tempat Luis Suarez mengembangkan bakatnya di Liverpool.

Manajer Liverpool, Brendan Rodgers mengatakan bahwa penampilan Liverpool masih bisa terus membaik menjelang pertandingan lawan Arsenal.

Rodgers mengatakan timnya ingin meraih piala dan musim ini merupakan waktu yang tepat.

Rodgers menambahkan, "Kami memenangkan piala, dan itulah Liverpool....Kami memulai musim dengan hasil yang kami inginkan dan saya rasa kami akan terus membaik."

Terkait striker Luis Suarez yang diincar Arsenal saat masa transfer lalu, Rodgers mengatakan, "Saat itu bukan waktu yang mudah. Namun kami sangat tegas bahwa ini sesuatu yang tidak kami inginkan dan inilah tempat Luis untuk menunjukkan bakatnya."

Arsenal saat ini berada di puncak klasemen sementara liga dengan 22 poin, setelah kalah hanya satu kali di pertandingan pertama lawan Aston Villa.

Sementara Liverpool di tempat ketiga dengan 20 poin, angka yang sama dengan Chelsea.

Bangkit lagi

Tetapi Arsenal ditundukkan Borussia Dortmund di Liga Champions dan <link type="page"><caption> Chelsea di Piala Capital One</caption><url href="http://www.bbc.co.uk/indonesia/olahraga/2013/10/131029_mata_chelsea_arsenal.shtml" platform="highweb"/></link>.

Manajer Arsenal, Arsene Wenger, menurunkan tim kedua saat menghadapi Chelsea dan ia mengatakan timnya tidak bisa dinilai dari hanya dua pertandingan terakhir.

"Jangan terlalu cepat mengambil kesimpulan karena bila kita lihat poin yang kami dapat sejak tanggal 1 Januari, kami mendapatkan poin paling banyak dibandingkan yang lain," kata Wenger setelah kekalahan dari Chelsea.

"Sulit untuk menelan apa yang terjadi kepada kami dalam satu minggu terakhir namun kesalahan itu tidak terlalu besar dan bisa diperbaiki," tambahnya.

Namun ia mengakui bahwa penting untuk kembali bangkit saat menghadapi Liverpool.

"Kami harus bermain bagus melawan Liverpool. Kami berada di posisi kuat di liga dan memiliki peluang bagus di kandang," tambahnya.

Arsenal akan menjamu Liverpool Sabtu (02/11) mendatang