Galeri Foto : Ketegangan pasca G30S

Pasca pembunuhan enam jenderal yang dikenal dengan peristiwa G30S, protes anti-komunis terjadi di Jakarta dan sejumlah kota. Perusakan properti, pembunuhan, penangkapan orang-orang yang diduga terkait PKI terjadi di sejumlah daerah.

Jakarta
Keterangan gambar, Mahasiswa membakar kantor organisasi pemuda Komunis menyusul peristiwa G30S (13 Oktober 1965) Foto : Getty Images
Jakarta
Keterangan gambar, Para pemuda Muslim di Jakarta menuntut agar PKI dibubarkan. Oktober 1965, Foto : Getty Images
Jakarta
Keterangan gambar, Sejumlah orang merusak toko yang dimiliki warga yang diduga terkait dengan PKI. 14 Oktober 1965 (Foto Getty Images)
Bogor
Keterangan gambar, Aparat keamanan berjaga-jaga dalam demonstrasi pemuda di Istana Bogor yang meminta Presiden Sukarno untuk membubarkan PKI. (Foto: Getty Images, 1965)
Jakarta
Keterangan gambar, Para pemuda membawa foto Bung Karno setelah menyerbu toko milik pengusaha yang diduga terkait dengan PKI (14 Oktober 1965, Foto : Getty Images)
Jakarta
Keterangan gambar, Tentara tampak menembakkan senjata untuk memburu pasukan yang terlibat dalam G30S di Jakarta ( 2 Oktober 1965, Foto : Getty Images)
Jakarta
Keterangan gambar, Para anggota organisasi pemuda KAMI dan KAPPI yang merupakan kelompok anti-komunis yang militan, tengah mendengarkan orasi Bung Tomo - tokoh kemerdekaan (Foto: Getty Images)
Blitar Jawa Timur
Keterangan gambar, Sejumlah orang yang diduga anggota dan simpatisan PKI ditangkap tentara di Blitar, Jawa Timur salah satunya tokoh Gerwani dan anggota DPRD dari Fraksi PKI di Blitar Putmainah ( Foto: Dokumentasi Istimewa Putmainah)