Donald Trump jadi presiden, selebritas 'siap hengkang' dari AS

Miley Cyrus
Keterangan gambar, Miley Cyrus mengatakan akan pindah jika Trump terpilih menjadi presiden AS.
    • Penulis, Mohamad Susilo | @susilo
    • Peranan, Wartawan BBC Indonesia

Sejumlah selebritas mengatakan 'siap meninggalkan Amerika Serikat' jika Donald Trump terpilih menjadi presiden dalam pemilihan bulan November.

Niat tersebut di antaranya diungkapkan oleh Miley Cyrus, Samuel L Jackson, hingga Jon Stewart, dalam rangkuman kutipan yang diterbitkan media Inggris, The Independent.

  • <link type="page"><caption> Trump akana menjadi 'presiden paling sembrono' dalam sejarah Amerika</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2016/08/160809_dunia_trump_tokoh_keamanan_republik.shtml" platform="highweb"/></link>
  • <link type="page"><caption> Homer Simpson 'dukung' Hillary Clinton di pilpres AS</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/majalah/2016/08/160801_majalah_homer_clinton.shtml" platform="highweb"/></link>
  • <link type="page"><caption> Obama sebut Trump tak pantas menjadi presiden Amerika</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2016/08/160802_dunia_obama_trump.shtml" platform="highweb"/></link>

Miley Cyrus, penyanyi dan bintang film, mengatakan apakah Trump merasa sebagai orang yang terpilih?

"Jujur saja, kalau orang ini (Trump) menjadi presiden, saya akan pindah," kata Cyrus.

Ia menambahkan bahwa ia sedang tidak bercanda. "Saya tidak akan bilang kalau saya tidak serius," katanya.

Whoopi Goldberg
Keterangan gambar, Whoopi Goldberg memperkirakan rakyat Amerika tidak akan mengantarkan Trump menjadi presiden.

Aktris peraih Oscar, Whoopi Goldberg, mengatakan mestinya rakyat Amerika tidak akan memilih Trump sebagai presiden. Tapi jika memang Trump nantinya berkantor di Gedung Putih, bintang film Ghost ini mengatakan 'mungkin saatnya meninggalkan Amerika'.

Samuel L Jackson

Sumber gambar, AP

Keterangan gambar, Samuel L Jackson akan ke Afrika Selatan jika Trump menjadi presiden menggantikan Barack Obama.

Produser dan aktor kenamaan Samuel L Jackson sementara itu berjanji akan ke Afrika Selatan jika Trump menggantikan Barack Obama sebagai orang nomor satu di Amerika.

Neve Campbell

Sumber gambar, AP

Keterangan gambar, Jika Hillary Clinton kalah di pilpres, Neve Campbell mengatakan akan kembali ke Kanada.

Neve Campbell, bintang film Sream dan House of Cards yang disiarkan Netflix akan kembali ke Kanada seandainya Trump mengalahkan calon Demokrat, Hillary Clinton, di pilpres Amerika.

Jon Stewart

Sumber gambar, AP

Keterangan gambar, Jon Stewart 'akan ke planet lain' karena Bumi ia nilai 'sudah gila' dengan memungkinkan Trump menjadi presiden.

"Saya akan mempertimbangkan naik roket ke planet lain, karena jelas planet ini sudah gila," kata komedian Jon Stewart.