Cathay Pacific larang pengiriman sirip hiu

hiu

Sumber gambar, Science Photo Library

Keterangan gambar, Sirip hiu dianggap unsur penting dalam sajian sup dan merupakan simbol status.

Maskapai penerbangan yang bermarkas di Hong Kong, Cathay Pacific, mengumumkan larangan pengiriman sirip ikan hiu, yang merupakan makanan penting warga Cina.

Cathay adalah salah satu maskapai penerbangan pembawa barang terbesar di dunia dan keputusan ini diperkirakan akan membawa pengaruh besar terhadap perdagangan sirip hiu.

  • <link type="page"><caption> Sirip hiu dilarang di kasino Singapura</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/majalah/2014/06/140612_bisnis_hiu_singapura" platform="highweb"/></link>
  • <link type="page"><caption> Riyanni berkampanye menyelamatkan hiu</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/majalah/2015/08/150806_bincang_riyannidjangkaru" platform="highweb"/></link>

Sebelumnya, maskapai tersebut menyatakan hanya akan membawa sirip hiu dari sumber berkesinambungan.

Perubahan kebijakan terjadi setelah sejumlah kelompok lingkungan di Hong Kong melakukan kampanye menentang Cathay Pacific.

Para pegiat mendesak perusahaan itu untuk bergabung dengan 30 maskapai dan perusahaan pengapalan lainnya dalam melarang pengiriman sirip hiu, sebagai bagian dari usaha menyelamatkan populasi hiu yang terancam di dunia.

Meskipun tidak ada rasanya, sirip hiu dianggap sebagai unsur penting sup dan sering kali dipandang sebagai simbol status.

Makanan ini sering kali dihidangkan pada makan malam pernikahan Cina.