Ditiadakan, adegan ciuman dua pria dalam drama Les Miserables di Singapura

Les Miserables

Sumber gambar, AP

Keterangan gambar, Drama musikal Les Miserables di Singapura masuk kategori umum.

Adegan ciuman dua pemeran pria dalam drama musikal, Les Miserables, di Singapura ditiadakan karena sejumlah keluhan dari khalayak umum.

Dalam bagian pertunjukan saat menyanyikan Beggars at the Feast, dua pemeran pria melakukan ciuman bibir yang singkat.

Setelah mendapat teguran bahwa adegan itu melanggar aturan untuk 'kategori umum', produser memutuskan untuk mencabut adegan ciuman dua pria, seperti dilaporkan Otorita Pengembangan Media, MDA, Singapura.

  • <link type="page"><caption> Listrik padam hentikan pentas Les Miserables di London</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/majalah/2015/01/150105_hiburan_les_miserables" platform="highweb"/></link>
  • <link type="page"><caption> Singapura 'mundur besar' dalam soal gay</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/dunia/2014/10/141030_singapura_gay_pengadilan" platform="highweb"/></link>

Pihak penyelenggara pertunjukan mengatakan ciuman kedua pria itu lebih dimaksudkan sebagai situasi yang 'komikal'.

"Masuknya adegan ciuman sesama jenis tidak disebut dalam rangkuman naskah yang diberikan kepada MDA dalam penentuan kategori pertunjukan sehingga Les Miserables mendapat 'kategori umum," jelas MDA.

"MDA akan mengambil tindakan atas pelanggaran kondisi lisensi."

Dan sejak tanggal 3 Juni, adegan tersebut sudah dicabut.

Kontroversi tentang gay muncul kembali di Singapura setelah beberapa perusahaan asing -seperti JPMorgan, Google, dan Barclays- mensponsori parade pegiat gay yang disebut Pink Dot pada Sabtu 4 Juni.

Tanggal 8 Juni, pihak berwenang Singapura kemudian meminta agar perusahaan asing 'tidak mendanai, mendukung, atau mempengaruhi peristiwa seperti itu'.