Pelaku 'mesum' dan penjudi dihukum cambuk di Aceh

cambuk, aceh

Sumber gambar, EPA

Keterangan gambar, Mahasiswi yang dicambuk karena ditemukan berduaan dengan seorang mahasiswa.

#TrenSosial: Sepasang mahasiswa yang dihukum karena khalwat dan empat penjudi dicambuk di Banda Aceh, hukuman yang menurut wali kota berdampak signifikan terhadap pengurangan pelanggaran syariah.

Hukuman cambuk terhadap enam orang sebanyak lima kali Senin (28/12) disaksikan oleh ratusan warga serta para pejabat pemerintah kota Banda Aceh.

Pasangan mahasiswa dihukum karena terbukti bersalah melanggar Qanun nomor 14 tahun 2003 tentang khalwat setelah ditemukan berduaan sementara empat lainnya melanggar Qanun nomor 13 tentang perjudian.

cambuk, aceh

Sumber gambar, EPA

Keterangan gambar, Hukuman cambuk di Aceh dilakukan untuk penjudi, pelaku zinah, dan khalwat atau mesum.

Wali kota Banda Aceh Illiza Saaduddin Djamal mengatakan sejak pelaksanaan hukuman cambuk ini, "banyak pengurangan dari aktivitas yang melanggar syariah."

"Memang setelah kita jalankan terlihat bahwa banyak pengurangan dari aktivitas yang melanggar syariah seperti perjudian, minuman keras dan hal-hal lain walaupun belum mampu kita atasi secara menyeluruh. Tapi perubahan yang ada cukup signifikan dan besar juga agar masyarakat betul-betul taat dan patuh terhadap aturan hukum yang ada," kata Illiza kepada BBC Indonesia.

Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (Kontras) dalam laporan tahunannya menyebutkan adanya dugaan praktik pelanggaran Hak Asasi Manusia dalam berbagai peraturan daerah termasuk pelaksanaan Qanun Nomor 6 2014 tentang Jinayat (hukum pidana) <link type="page"><caption> yang mulai dilaksanakan pada 23 Oktober 2015</caption><url href="http://www.bbc.com/indonesia/berita_indonesia/2015/10/151023_indonesia_pemberlakuan_jinayah" platform="highweb"/></link>.

cambuk

Sumber gambar, EPA

Keterangan gambar, Hukuman cambuk di Aceh dikritik oleh pegiat HAM.

Ditonton anak-anak

Hukuman cambuk di halaman masjid Masjid Baiturrahim diiringi dengan sorakan sejumlah dari ratusan warga yang menonton.

Mahasiswi yang dikenakan hukuman cambuk dilaporkan tersungkur pingsan dan dilarikan dengan ambulans.

cambuk, aceh

Sumber gambar, EPA

Keterangan gambar, Aturan hukuman cambuk di Aceh adalah dilakukan di depan umum.

Wali kota Illiza mengatakan pelaksanaan hukuman cambuk ini merupakan "bentuk pembelajaran."

"Bentuknya adalah pembelajaran, kita tidak ingin mempermalukan manusia. Secara aturan hukuman memang dilakukan di depan publik, tapi yang saya hindari kegiatan di depan anak-anak," kata Illiza dan menambahkan pihaknya berusaha mencegah agar jangan sampai mereka yang di bawah umur ikut menyaksikan.

"Ini bukan sesuatu yang hina, tapi mereka mensyukuri mereka bukan di posisi itu dan berniat untuk tidak melakukan," tambahnya.

Namun ia juga menekankan selain hukuman ini, ada pula langkah pembinaan terhadap pelaku untuk "diarahkan agar dia menyesali perbuatannya."